Kabar

Bank Banten Semakin Kuat, Tutup Buku Tahun 2024 dengan Laba Bersih Rp39,33 Miliar 

BANTEN, biem.co – PT Bank Pembangunan Daerah Banten atau Bank Banten menutup tahun buku 2024 dengan laba bersih sebesar Rp39,33 miliar.

Dengan perolehan laba yang signifikan dari tahun ke tahun, menandakan Bank Banten semakin kuat.

Kesuksesannya itu pun diapresiasi oleh Gubernur Banten Andra Soni saat membuka kegiatan RUPS Bank Banten, di Pendopo Gubernur Banten KP3B Serang, Kamis 10 April 2025.

Menurut Andra Bank Banten diyakini akan semakin kuat dan bakal setara dengan Bank Pembangunan Daerah (BPD) lainnya. Hal itu terlihat dari kinerja keuangan dan operasional Bank Banten yang terus mengalami pertumbuhan positif.

Oleh karena itu, Andra dan segenap Pemprov Banten akan terus memperjuangkan Bank Banten agar semakin kuat. Tujuannya, agar Provinsi Banten memiliki kemandirian dalam pengelolaan keuangan. Sehingga akan berdampak besar terhadap peningkatan kesejahteraan masyarakat.

“Potensi kita cukup besar. Itu harus bisa kita kelola sendiri,” tegas Andra Soni.

Direktur Utama (Dirut) Bank Banten Muhammad Busthami mengatakan pada kesempatan itu bahwa pembahasan pada RUPS Bank Banten tahun ini meliputi lima pokok mata acara. Pertama persetujuan atas laporan tahunan termasuk laporan keuangan Perseroda dan laporan tugas pengawasan dewan komisaris untuk tahun 2024.

Kedua, lanjutnya, penetapan penggunaan laba bersih 2024. Ketiga, penunjukan akuntan publik yang akan mengaudit keuangan perseroda yang berakhir pada Desember 2025. Keempat,  penyampaian laporan realisasi penggunaan dana hasil Penawaran Umum Terbatas (PUT) ke-6 dan ke-7 dari Perseroda.

“Terakhir adalah persetujuan perubahan pengurus Perseroda,” kata Busthami.

Ditambahkan, selain itu ada juga RUPS pemegang saham luar biasa dengan satu agenda yakni persetujuan penambahan modal dan memberikan hak memesan efek terlebih dahulu melalui PUT ke-8 termasuk rencana penyertaan modal dalam bentuk aset atau inbreng dari Pemprov Banten selaku pemegang saham pengendali (PSP) dan perubahan AD/ART.

Sebagai informasi, dalam dua tahun terakhir Bank Banten mencapai kinerja keuangan terbaik yang ditopang oleh tumbuhnya penyaluran kredit dan kinerja keuangan berkat dukungan semua pihak. Di akhir tahun 2024, penyaluran kredit tumbuh menjadi Rp3,85 triliun. Sedangkan penghimpunan dana pihak ketiga naik menjadi Rp1,11 triliun.

Pada tahun buku 2024, Bank Banten membukukan laba bersih sebesar Rp39,33 miliar. Capaian itu meningkat sebesar 47 persen dibanding laba bersih tahun 2023 yang mencapai Rp26,59 miliar. ***

Editor:

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button