biem.co – Sutradara muda Fajar Nugros mulai unjuk gigi dalam web series. Viu Original Series Rewrite menjadi sebuah karya serial premium pertama pria kelahiran Yogyakarta, 29 Juli 1979 ini.
Bagi Fajar, memproduksi sebuah serial untuk platform digital menjadi pengalaman dan tantangan baru yang ia rasakan selama berkarya sebagai sineas di Indonesia. Ia mengaku senang bisa mengambil kesempatan tersebut.
“Sebagai seorang seniman, tentunya saya sangat menyambut sekaligus bisa merasakan dampak positifnya secara langsung, dengan kehadiran dan kesempatan bekerja sama dengan Viu, sebuah wadah yang berkomitmen untuk mengembangkan talenta-talenta dan hasil karya lokal, dengan memberikan kesempatan bagi kami pekerja dIi industri perfilman ini, untuk membuat sebuah hasil karya premium dengan skala internasional,” ujarnya, dalam keterangan tertulis yang diterima biem.co, Rabu (15/05/2019).
Sebelumnya, Fajar sendiri telah menyutradarai banyak film. Tak jarang, film-film tersebut mendapatkan apresiasi yang tinggi. Beberapa film baru Fajar diantaranya Gangster (2015), Jakarta Undercover (2017), Terbang: Menembus Langit (2018), Generasi Micin (2018), Yowis Ben (2018), dan Yowis Ben 2 (2019).
Ia pun mengucapkan terima kasih kepada pihak Viuu atas kesempatan yang didapatnya. Menurutnya, bekerja sama dengan Viu menjadi suatu pengalaman luar biasa yang menyenangkan.
“Kami sangat menikmati setiap momen dari proses pembuatan Rewrite ini, dan kami yakin bahwa pemirsa Viu di seluruh dunia akan benar-benar terhibur dengan Rewrite di bulan Ramadan ini,” ujarnya.
Untuk diketahui, Viu telah merilis serial original terbaru berjudul Rewrite. Rewrite telah tersedia secara eksklusif di www.viu.com atau dengan mengunduh aplikasi android Viu dari Google Play atau aplikasi iOS Viu dari Apple App Store. Seluruh 13 Episode Rewrite ditayangkan di Viu mulai 16 Mei 2019. (hh)