SERANG, biem.co – Meski baru hari pertama pemilihan presiden (Pilpres) 2024 berlangsung, namun sejumlah lembaga survei sudah menyelesaikan hitung cepat (quick count) dan merilisnya pada hari ini (Rabu, 14/2/2024).
Paling tidak ada 6 Lembaga Survei yang dilansir oleh Kompas.com telah selesai merangkum sejumlah hasil hitung sebagai berikut :
Litbang Kompas
- Anies Baswedan – Muhaimin Iskandar : 25,10%.
- Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka : 58,73%.
- Ganjar Pranowo – Mahfud MD : 16,17%.
Data masuk : 88,45%.
Sampel : 2.000 TPS di 38 Provinsi.
Margin error : Di bawah 1%.
Charta Politika
- Anies Baswedan – Muhaimin Iskandar : 25,84%.
- Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka : 57,75%.
- Ganjar Pranowo – Mahfud MD : 16,39%.
Data masuk : 90,05%.
Sampel : 2.000 TPS di 38 Provinsi.
Margin error : 1%.
Indikator Politika Indonesia
- Anies Baswedan – Muhaimin Iskandar : 25,59%.
- Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka : 57,83%.
- Ganjar Pranowo – Mahfud MD : 16,38%.
Data masuk : 91,13%.
Sampel : 3.000 TPS di 38 Provinsi.
Margin error : 1%.
Lembaga Survei Indonesia (LSI)
- Anies Baswedan – Muhaimin Iskandar : 25,33%.
- Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka : 57,41%.
- Ganjar Pranowo – Mahfud MD : 17,26%.
Data masuk : 91,20%.
Sampel : 2.000 TPS di 38 Provinsi.
Margin error : 1,5%.
Poltracking
- Anies Baswedan – Muhaimin Iskandar : 24,40%.
- Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka : 59,23%.
- Ganjar Pranowo – Mahfud MD : 16,38%.
Data masuk : 90,33%.
Sampel : 3.000 TPS di 38 Provinsi.
Margin error : 1%.
Populi Center
- Anies Baswedan – Muhaimin Iskandar : 25,10%.
- Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka : 59,33%.
- Ganjar Pranowo – Mahfud MD : 15,68%.
Data masuk : 92,36%.
Sampel : 2.500 TPS di 38 Provinsi.
Margin error : 0.16%.
Meski hasil resmi baru akan di umumkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) setelah melakukan rekapitulasi suara secara berjenjang dari Kamis (15/2/2024) hingga Rabu (20/3/2024) dan ditetapkan paling lambat 3 hari setelah memperoleh surat pemberitahuan atau putusan dari Mahkamah Konstitusi (MK), pasangan calon Presiden dan calon Wakil Presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka langsung menggelar acara Pidato Kemenangan di Istora Senayan, Jakarta pada hari yang sama.
Dalam pidatonya di depan ribuan pendukungnya, Prabowo bersyukur dan berterima kasih kepada seluruh partai koalisi pendukung dan semua pihak yang membantunya dalam memenangkan Pemilu 2024 yang diakui terbesar di dunia. “Angka quick count paslon Prabowo-Gibran menang satu putaran,” ujarnya.
Sementara itu kepada awak media di Markas Pemenangan Timnas AMIN, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, calon Presiden nomor urut 1 Anies Baswedan meminta publik tidak terburu-buru mengambil kesimpulan, “Jadi jangan kita tergiring untuk segalanya serba cepat, sekarang harus sekarang, harus disimpulkan sekarang, kasih waktu bagi KPU untuk bekerja, jangan kita tergiring untuk segalanya cepat, kita tunggu sampai KPU tuntas.”
Berbeda dengan Anies Baswedan, calon Presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo justru mempertanyakan jumlah suara yang ada, “Kamu percaya ngga suara saya segitu? He-he-he.” Ganjar mengatakan akan terus mengikuti hasil perhitungan suara oleh KPU RI, menurutnya hingga saat ini seluruh saksi dan kadernya masih terus bekerja.
Tentu saja hasil quick count dari lembaga survei bukan rilis resmi dari KPU, publik harus tetap menunggunya hingga semua proses dan semua tahapan selesai dilaksanakan. Namun sejarah telah membuktikan hasil quick count Pemilu tidak pernah salah. Mulai dari Pemilu 2004, Pemilu 2009, Pemilu 2014 hingga Pemilu 2019 hasil resmi KPU tidak pernah jauh meleset dari hasil quick count. (Red)