Kabar

El Nino Jadi Faktor Lambatnya Pertumbuhan Perekonomian Banten 2023

SERANG, biem.co – Pertumbuhan ekonomi Provinsi Banten tahun 2023 mengalami perlambatan pertumbuhan.

Perlambatan tersebut diungkap oleh Kepala KPw BI Banten Amiri Riza Ma’ruf Musa, saat bertemu bersama awak media di kegiatan Taklimat media di Cafe Saba, Kecamatan Tembong, Kota Serang, Senin (12/02/2024).

Perekonomian Provinsi (LPP) Banten triwulan IV 2023 mengalami pertumbuhan 4,81 yoy.

“Meski pertumbuhan 4,81 Yoy secara yoy lebih kecil dari nasional, tapi ini bukan berita buruk,” ujarnya.

Angkat tersebut dipengaruhi oleh faktor, el nino, komoditas dunia dan lambatnya pertumbuhan ekspor di Provinsi Banten.

“Ada faktor el nino, komoditas dunia, di banten eksport lambat ya,” ujarnya.

Ia juga mengatakan pertumbuhan ekonomi di Banten 2024 diprediksi tumbuh lebih cepat dari tahun 2023. “Kami proyeksikan perekonomian banten diprediksi tumbuh lebih cepat dengan kisaran angka 4,7% sampai 5,5% yoy,” tuturnya. ***

Editor:

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button