Otomotif

Agar Motor Kamu Tetap dalam Performa Prima, Cek Komponen Motor Ini Sendiri Di Rumah

biem.co – Sepeda motor menjadi pilihan kendaraan primer bagi semua orang. Hal itu dikarenakan simpel dan mudah dioperasikan serta bisa sat set ketika akan berpergian meski jalanan macet.

Namun dengan kemudahan dari sepeda motor, bukan berarti tidak ada kendala Terhadap performa.

Sebagai salah satu bentuk tindakan ringan untuk menjaga performa motor kesayanganmu tetap maksimal, perawatan sepeda motor memang sebaiknya dilakukan secara berkala.

Sayangnya, kesibukan terkadang membuat kamu tidak sempat membawa motor ke bengkel untuk service berkala. Tapi, kamu bisa cek sendiri beberapa komponen motor ini untuk meminimalisir kerusakan yang akan terjadi.

Seperti yang disampaikan Technical Service Divisi PT Mitra Sendang Kemakmuran, Deyuga Kharisma, Pengecekan sederhana tersebut beguna untuk meminimalisir trouble yang akan terjadi.

Sebagai langkah preventif jika nantinya terjadi trouble meskipun tidak menghentikan trouble itu sendiri, pengecekan tetap penting dilakukan. Sehingga kita bisa #cari_aman untuk menghindari masalah dengan tidak menggunakan motor yang bermasalah untuk berpergian.

Berikut pengecekan sederhana yang dapat dilakukan sendiri di rumah:

1. Sistem Penerangan
Pastikan semua signal indikator lampu menyala, seperti lampu depan, lampu belakang dan lampu sein.

2. Klakson
Pastikan klakson berfungsi dengan baik. Karena jika klakson tidak berfungsi dengan baik dapat membahayakan pengendara ataupun pengguna jalan lain.

3. Sistem Pengereman
Cek sistem pengereman dengan menekan tuas rem, apakah berfungsi dengan normal atau tidak.

4. Kondisi Ban
Cara mudah bagi orang awam mengatahui ban masih layak digunakan atau tidak bisa dilihat dari indikator yaitu tanda segitiga yang ada di ban. Jika tanda segitiga sudah habis, disarankan untuk menggantinya dengan ban baru.

5. Bahan Bakar
Pastikan kondisi bahan bakar melalui indikator speedometer bahan bakar untuk menghindari motor kamu kehabisan bensin diperjalanan.

Meskipun motormu sudah dicek di rumah, guna menjaga performa motor tetap optimal disarankan untuk melakukan perawatan secara berkala di bengkel resmi terdekat. ***

Editor: admin

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button