Teknologi

Kunci Rumah Entertainment Luncurkan KunciPlay, Sebuah Ekosistem Industri Musik Baru

biem.co — Kunci Rumah Entertainment baru saja menggelar acara peluncuran sebuah digital music streaming berbasis NFT KunciPlay, di kantor Kunci Rumah Entertainment di kawasan Kemang, Jakarta Selatan (11/11).

Tujuan dibuatnya aplikasi KunciPlay ini berawal dari keresahan para musisi akan industri musik Indonesia tentang hak kekayaan intelektual hingga transparansi royalti sebuah karya.

Ifan Seventeen founder sekaligus CEO Kunci Rumah Entertainment menghadirkan harapan baru untuk para musisi melalui perusahaan yang fokus pada industri musik dengan komunitas aset digital dan NFT Musik.

Untuk pertama kalinya, Kunci Rumah Entertainment secara eksklusif mempersembahkan sebuah digital platform musik yang memiliki konsep dan sistem berbeda dari yang lainnya. Ifan menjelaskan tentang Kunci Rumah Entertainment.

“Seperti teman-teman lihat di kantor ini musisi tiap hari datang kesini, pertanyaannya apa kita music label?bukan, kita bukan music label tapi kita adalah perusahaan yang memfasilitasi musisi untuk berbisnis. Berbisnis secara normal, fair, dan transparan. Di kantor ini kita punya lima studio recording besar dengan standar alat internasional dimana kita juga memiliki lima orang produser. Salah satunya Satrio Alexa. Jadi kita adalah perusahaan yang mempunyai fasilitas untuk memfasilitasi musisi untuk berbisnis langsung tanpa mediator. Di belakang juga punya memiliki concert hall untuk setiap musisi bisa konser tunggal secara gratis tanpa modal cukup dengan membereikan kita konsepnya, kita akan realisasikan keuntungannya kuta sharing profit,” ungkap Ifan Seventeen selaku CEO Kunci Rumah Entertainment.

“Salah satunya yang kita launchung hari ini adalah KunciPlay. Ini adalah digital streaming platform kaya spotify, apple music, jooq seperti itulah, cuma ternyata Indonesia adalah negara yang diberikan CPM terkecil. CPM itu adalah jenis penghitungan royalti. Seribu kali lagu diputar itu royalti untuk musisi Indonesia hanya Rp. 3.000,00 berarti sejuta kali lagu diputar hanya akan mendapat Rp. 3.000.000,00. Mungkin banyak berita musisi berteriak soal royalti, soal bagaimana lembaga-lembaga di negara ini yang mengatur monetizing terhadap lagu banyak kemelutnya, konflik, dan kontranya,” paparnya lagi.

“Aku, Satrio Alexa, dan Ariel Nidji bersama teman-teman didukung dengan holding, perusahaan, kita fight back with our own way, yaitu kita membentuk satu ekosistem yang baru. Caranya bagaimana? caranya adalah lagu itu hanya akan diputar di KunciPlay. Ada beberapa musisi progress kontrak ke kita. Musisi nanti akan membuat lagu baru dan itu hanya akan ada di KunciPlay saja dimana royaltinya sangat jelas, reportnya ada di dashboard itu akan update tiap hari dan transparan. Bukan hanya musisinya saja yang bisa lihat tapi seluruh masyarakat Indonesia bisa lihat royalti artisnya. Jadi, tidak akan ada manipulasi, double kontrak, double pembukuan. Itu yang kami inginkan sebagai musisi, sebuah keadilan. Bukan berarti semua harus sejahtera tapi musisi dengan karya yang bagus harusnya sejahtera. Ini yang kami ciptakan disini New Era of Music Industry. Karena kita tau jaman dulu jaman kaset, CD, digital, sekarang jamannya webtree. Kita dibantu teman-teman para expertis di blockchain yang membantu mendasari sistem indusrri musik secara transparan dan tidak bisa dimanipulasi,” tambah Ifan saat jumpa pers di kantor Kunci Rumah Entertainment (11/11).

Karena itu, pihaknya resmi mempersembahkan digital platform musik, KunciPlay khusus untuk para musisi yang merilis NFT Musiknya di Kunci Rumah Entertainment.

Nantinya, karya atau lagu yang berada dalam KunciPlay sangat bersifat eksklusif karena tidak bisa didengarkan pada platform sejenis.

KunciPlay sangat mementingkan orisinalitas sebuah karya dan hak royalti untuk musisi. Maka dari itu, untuk royalti sendiri, KunciPlay sangat detail dan transparan memaparkan pembagian hasil karya yang terjual untuk pemilik NFT Musik dan musisi yang merilis NFT Musiknya.

Nantinya, setiap bulan dari total jumlah yang berlangganan KunciPlay akan dibagi untuk pemilik NFT Musik dan royaitti untuk musisi yang merilis aset digitalnya.

Saat ini yang sudah berlangganan KunciPlay dapat menikmati lagu-lagu eksklusif NFT Musik yang telah tersedia. Selain itu, KunciPlay juga sedang merancang beberapa fitur menarik seperti: musik video, /ive streaming bersama musisi, live chat untuk berbincang dengan para artis, pembelian tiket konser, hingga jadwal tampil para musisi yang semuanya dapat dilihat melalui KunciPlay.

Tidak hanya itu, berlangganan KunciPlay merupakan bentuk apresiasi kita terhadap musisi untuk mendapatkan royalti yang sesuai tanpa bisa dimanipulasi, hal ini menjadi langkah untuk Industri musik yang lebih sehat dan transparan.

“KunciPlay adalah aplikasi yang akan menjadi bentuk penghargaan sesungguhnya terhadap sebuah karya yang dilahirkan oleh musisi, dan ini adalah revolusi dari industri musik Indonesia,” ujar Riefian Fajarsyah sebagai Direktur Utama Kunci Rumah Entertainment.

Semoga hadirnya KunciPlay di tengah masyarakat, bisa diterima dan menjadi manfaat untuk para musisi serta penikmat musik di Indonesia. Download KunciPlay, nikmati setiap fiturnya, dan rasakan pengalaman berbeda untuk sistem industri musik yang pemah ada. (BW/red)

Editor: Redaksi

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button