ReviewUlasan Produk

5 Rekomendasi Dompet Pria Terbaik dan Berkualitas di Tahun 2022

biem.co – Sobat Shopee pasti sudah tahu bahwa dompet merupakan salah satu barang penting yang wajib dimiliki oleh setiap orang, baik wanita maupun pria. Selain digunakan untuk mempermudah dalam menyimpan uang, dompet juga berguna untuk mengorganisasi kartu-kartu penting dalam satu tempat, serta menunjang penampilan para pemiliknya.

Seperti halnya dompet wanita, dompet pria juga memiliki berbagai jenis model yang dapat dijadikan pilihan. Mulai dari model slim, bifold, atau trifold dengan ukuran compact hingga panjang semuanya tersedia di pasaran. Salah satu contoh dompet pria terbaik untuk sobat Shopee adalah dompet merk Eiger yang diproduksi oleh brand lokal asal Bandung.

Selain dompet merk Eiger di atas, berikut adalah rekomendasi dompet pria terbaik dan berkualitas tahun 2022 yang dapat sobat Shopee pilih untuk diri sendiri maupun kado orang-orang terkasih. Simak dengan baik, ya!

1.    Planet Ocean DPO302381 Black

Rekomendasi merk dompet yang pertama yaitu Planet Ocean. Merupakan salah satu brand lokal dari Bandung yang sudah berdiri sejak tahun 1987 dan menyasar kalangan anak muda dengan style kekinian.

Dompet ini didominasi oleh warna hitam yang menampakkan kesan simpel dengan kombinasi garis merah yang lurus dengan logo merk. Dompet berbahan PVC ini dilengkapi dengan beberapa kompartemen yang terdiri dari 2 sekat untuk uang kertas, 6 slot kartu, 2 slot serbaguna, dan 1 slot foto.

Dengan panjang 8,5 cm, dompet ini akan memiliki ukuran 11 cm ketika dilipat dan 22 cm ketika dibuka. Tidak perlu khawatir, dompet berkualitas ini hanya dibandrol dengan harga Rp 170.000.

2.    Crocodile CRO 1201-12 Black

Rekomendasi selanjutnya hadir dari brand asal Hongkong yang didirikan sejak tahun 1952 bernama Crocodile. Brand ini sangat terkenal karena selalu menggunakan bahan dengan kualitas premium dalam setiap produknya. Selain dompet, Crocodile juga menjual berbagai aksesori lain serta baju polo, tas, sepatu, bahkan pakaian dalam.

Dompet CRO 1201-12 Black merupakan dompet berbahan 100% kulit sapi asli. Memiliki ukuran panjang 11 cm x lebar 9 cm, dompet ini dilengkapi dengan 6 slot untuk kartu, 2 slot untuk foto, 2 slot samping, 2 slot uang, dan 1 resleting dalam.

Warna hitam dompet ini sangat cocok untuk dipadukan dengan berbagai outfit dan akan memberikan kesan elegan. Dompet ini dijual dengan harga mulai dari Rp 165.000.

3.    Wallts Aster Brown-Khaki

Berbeda dengan dua rekomendasi sebelumnya, dompet Wallts Aster Brown-Khaki dapat menjadi pilihan bagi sobat Shopee yang tidak terlalu menyukai warna hitam. Dompet keluaran brand asal Bandung yang berdiri sejak tahun 2015 ini terbuat dari bahan polyester canvas yang bersifat anti air dengan coating di belakang bahannya.

Dompet ini memiliki desain 2 in 1 dengan dimensi 11x9x2 cm. Terdapat 2 tempat uang, 6 tempat kartu, 1 tempat foto, dan 4 slot kartu di card holder serta 1 saku rahasia. Dompet ini dijual dengan harga mulai dari Rp 189.000.

4.    VONA Dompet Pria Panjang Kulit Pu – Hunter

Jika sobat Shopee lebih menyukai dompet panjang daripada dompet lipat, maka VONA Dompet Pria Panjang Kulit Pu – Hunter adalah pilihan yang tepat. Brand lokal ini menyediakan berbagai macam pilihan dompet berkualitas dengan harga yang sangat ramah di kantong.

Dompet ini memiliki 4 pilihan warna, yakni Leather, Tan, Navy, dan Coffee. Dengan bahan yang halus dan jahitan yang rapi, dompet berdimensi 8.5 x 1.5 x 18 cm ini terdiri dari 10 slot kartu, 4 slot uang kertas (tanpa resleting) dan 1 slot foto.

Dompet dengan desain trendy dan maskulin ini dibandrol dengan harga mulai dari Rp 54.900 saja.

5.    Geoff Max Unxpected Navy Brown

Rekomendasi selanjutnya adalah produk dari brand lokal asal Bandung, yakni Geoff Max Unxpected Navy Brown. Bagi sobat Shopee yang tidak menyukai warna hitam, produk ini juga dapat dijadikan pilihan yang sangat tepat.

Dompet pria dengan panjang 10 cm dan lebar 9 cm ini terdiri dari 2 slot uang kertas, 1 slot foto, dan 9 slot kartu. Dompet unik ini memiliki desain bagian luar berwarna navy dan bagian dalam berwarna brown.

Sobat Shopee dapat memiliki dompet ini dengan harga mulai dari Rp 85.000 saja. Tunggu apalagi? belanja sekarang, yuk!

Beli Dompet Pria Terbaik Bisa Pakai Spinjam!

Bagi sobat Shopee yang ingin membeli dompet pria terbaik sesuai saran di atas ataupun barang kebutuhan lainnya, tidak perlu khawatir akan biaya karena Spinjam hadir sebagai solusinya.

Spinjam adalah sebuah layanan pinjam tunai di Shopee yang ditujukan untuk memenuhi berbagai keperluan harian para sobat Shopee.

Layanan ini disediakan oleh PT Lentera Dana Nusantara yang sudah terdaftar dan diawasi langsung oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Oleh karena itu, Kamu tidak perlu lagi merasa risau dengan keamanannya.

Selain aman, cara pinjam uang di Shopee juga sangat mudah dilakukan, loh. Cukup download aplikasi Shopee lalu aktifkan layanan Spinjam dengan memenuhi persyaratannya.

Tunggu beberapa saat untuk Tim Spinjam melakukan verifikasi profil dan dana akan langsung masuk ke rekeningmu dalam waktu 1 x 24 jam setelah pengajuan pinjaman disetujui. Sangat mudah, bukan?

Ayo, segera download aplikasi Shopee di App Store atau Google Play Store dan dapatkan semua barang yang Kamu inginkan sekarang juga! (Adv)

Editor: Muhammad Iqwa Mu'tashim Billah

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button