Kabar

Marak Cybercrime, Bank bjb Imbau Nasabahnya Lakukan Hal Ini

KOTA SERANG, biem.co – Di era digital saat ini ancaman kejahatan siber atau Cybercrime dapat menimpah siapa saja. Salah satu bentuk kejahatan siber yang dapat merugikan perbankan yakni phissing, carding dan skimming.

Hal itu membuat pihak Bank bjb melalui Relationship Officer Institusi Bank bjb Kck Banten, Fauzi Aulia memberikan instruksi kepada nasabahnya untuk mengantisipasi persoalan Cybercrime yang menyasar nasabah bank bjb.

“Jangan pernah menginformasikan nomor pon atau no OTP (One-Time Password) kepada siapa saja,” katanya kepada awak media, Selasa (14/12/2021).

Lanjutnya, semua perbankan akan memberikan perlindungan terhadap nasabahnya tak terkecuali bank bjb.

“Bukan hanya Bank bjb ya, semua Bank pasti ada verifikasi. Nah verifikasi itu yang menjadi kunci utama selama itu dipegang nasabah Tidak akan menjadi masalah,” Katanya.

Lebih lanjut, ketika ada nasabah yang terkena carding atau skimming pihaknya akan menyerahkan persoalan tersebut kepada pihak yang berwenang.

“Bukan diranah perbankan lagi biasanya kami kembalikan kekepolisian,” tuturnya.

Ia juga mengatakan ketika nasabah bank bjb mendapatkan kendala pihaknya menghimbau agar nasabah menghubungi nomor call center bank bjb 14049. (*/iy)

Editor: Redaksi

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button