Film & Musik

Film ‘Sepeda Presiden’ Bawa Kisah Lucu Perjalanan Tiga Sekawan

biem.co – Film drama keluarga karya sutradara Garin Nugroho dan Hestu Saputra, Sepeda Presiden, akan segera mengudara di layar bioskop Indonesia.

Naskah film produksi Radepa Studio ini ditulis oleh Garin Nugroho bersama Swastika Nohara, dengan menampilkan bintang-bintang muda, di antaranya Ariel Tatum, Sita Nursanti, Joanita Chatari, Franken Ramandei, Arnol, Aner Asmuruf, dan Elias Fortunatus Padwa.

Sepeda Presiden mengisahkan tiga sekawan siswa SD di Raja Ampat yang ingin mendapat sepeda dari Presiden. Mereka adalah Edo, Saulus dan Uben. Ketiganya mendengar Presiden akan datang ke Jayapura. Bagi mereka, sepeda adalah benda istimewa yang mereka jarang temui, karena tinggal di pulau terpencil.

Tiga sekawan itu lalu berusaha menemukan cara dan informasi tentang sepeda dan cara bertemu Presiden yang sangat kocak, terlebih ketika tiga sekawan diperkenalkan dengan fungsi HP oleh Binar, YouTuber yang sedang menenangkan diri.

Tanpa diduga, kenakalan dan kelucuan tiga sekawan membawa kegembiraan hati Binar. Terlebih, lewat tiga sekawan, Binar perlahan melihat berbagai peristiwa hidup yang tidak pernah ia alami, lewat perjalanan bersama tiga sekawan.

Baca Juga: Film Horor ‘Makmum 2’ Teror Bioskop Akhir Tahun Ini

Pada akhirnya, Binar memutuskan mengajak tiga sekawan ke Jayapura, setelah terdengar berita bahwa Presiden akan ke Jayapura.

Upaya menemui Presiden justru kemudian melahirkan peristiwa lucu dan kemanusiaan yang merubah cara pandang tiga sekawan dan Binar tentang cita-cita dan tantangan mereka. Segalanya diceritakan dalam peristiwa lucu, kegembiraam hidup, kemanusiaan yang hangat serta dalam lagu-lagu indah.

Film ini dijadwalkan tayang di bioskop 23 Desember 2021. (hh)

Editor: Redaksi

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button