KABUPATEN SERANG, biem.co – Keberadaan pos pelayanan terpadu (posyandu) sangatlah berperan untuk pembangunan kesehatan di lingkungan masyarakat, khususnya kesehatan bayi dan ibu hamil.
Guna meningkatkan kapasitas para kader posyandu, Pemerintah Desa (Pemdes) Sindangheula, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Serang melaksanakan pembinaan dan penguatan bagi para kader, yang dilaksanakan di Kantor Desa Sindangheula, Jumat (08/10/2021).
Kepala Desa Sindangheula, Suheli mengatakan kegiatan tersebut dalam rangka menambah wawasan dan penguatan mutu pelayanan bagi para 45 kader yang tersebar di 9 posyandu.
“Kegiatan ini dalam rangka pembinaan dan pengutan terhadap para kader agar tugas dan fungsinya bisa diterapkan. Juga sebagai momentum evaluasi, agar kinerja kader ke depan lebih baik, mengingat pandemi Covid-19 juga belum usai,” ujarnya.
Melalui pembinaan yang dilaksanakannya, ia mengharapkan para petugas (kader) mampu melaksanakan tugas dan kewajibannya dengan baik dan bertanggung jawab.
“Semoga masyarakat Desa Sindangheula selalu diberikan kesehatan dan terhindar dari segala penyakit. Kemudian bagi para kader diharapkan selalu siap sigap melayani kesehatan masyarakat,” tukasnya.
Sebagai informasi, kegiatan pembinaan kader posyandu di Desa Sindangheula pada pelaksanaannya, sesuai imbauan Kades Sindangheula untuk menerapkan prokes. Sebelum kegiatan dimulai para kader dicek suhu, menggunakan handsanitizer serta menggunakan masker ketika pembinaan berlangsung. (iy)