Kabar

626.416 Warga Kabupaten Serang Sudah Divaksin

KABUPATEN SERANG, biem.co — Sebanyak 626.416 warga ber-KTP Kabupaten Serang terhitung 28 September 2021 sudah divaksin baik dosis satu, dua dan tiga. Jumlah tersebut berdasarkan satu data dari Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN).

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Serang, dr Agus Sukmayadi merinci jumlah warga ber-KTP Kabupaten Serang yang sudah disuntuk vaksin sebanyak 626.416 orang dari target sasaran 1.259.754 orang. Dari jumlah 626.416 orang untuk total cakupan vaksinasi dosis satu 411.486 orang atau 32,66 persen, dosis dua 213.326 orang atau 16,93 persen.

“Sedangkan untuk dosis tiga 1.604 nakes atau 0,13 persen,” ujar Agus melalui keterangan tertulisnya, Rabu (29/9/2021).

Sedangkan satu data Dinkes Kabupaten Serang, untuk dosis satu sebanyak 227.942 orang, dosis dua 94.419 orang, dan dosis tiga 1.329 nakes dengan total 323.690 orang.

“Kenapa datanya berbeda? Karena yang melaksanakan vaksinasi bukan hanya pemerintah, pemerintah daerah saja, melainkan TNI, Polri dan lembaga lainnya,” jelas Agus.

Sementara Kepala Diskominfosatik Kabupaten Serang, Anas Dwi Satya Prasadya mengimbau kepada masyarakat Kabupaten Serang untuk tidak ragu melakukan vaksinasi.

“Karena dengan melakukan vaksin, berarti masyarakat berupaya untuk melindungi diri, keluarga dan masyarakat,” ujar Anas. (fr)

Editor: Yulia

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button