Kabar

Ratusan Pegawai Unsera Ikuti Training Motivasi ESQ

KOTA SERANG, biem.co — Biro Kepegawaian Universitas Serang Raya (Unsera) mengadakan training motivasi ESQ khusus untuk pegawai struktural, Selasa (21/9/2021).

Training yang diikuti 125 pegawai ini bertema ‘The Power of Positive Thinking’ bersama Coach Risman Nugraha, trainer berlisensi Ary Ginanjar Agustian.

Rektor Unsera, Hamdan mengatakan, tujuan digelarnya training tersebut untuk memotivasi para pegawai untuk terus semangat meskipun berada di tengah pandemi Covid-19.

“Sudah hampir dua tahun kami melakukan kuliah online dan menerapkan work from home sesuai arahan pemerintah, saya dan Unsera harap kinerja dan motivasi kita untuk membangun Unsera terus meningkat. Training ini bertujuan untuk memotivasi rekan-rekan semua untuk berfikir positif, terus maju dan semangat meskipun ditengah-tengah pandemi. Yakin bahwa kita semua dapat melalui masa masa sulit ini bersama,” jelas Rektor Unsera.

Selain itu, Wakil Rektor II Bidang Non Akademik dan Kreatif, Kamil Husai pun turut menyampaikan pesan kepada seluruh pegawai untuk menjadikan Unsera sebagai masa depan mereka.

“Kalian semua adalah masa depan Unsera. Unsera tidak akan bisa menjadi seperti sekarang tanpa kerja keras rekan-rekan semua. Dan terus jadikan Unsera sebagai masa depan kalian,” jelasnya.

Di tempat yang sama, Kepala Biro Kepegawaian, Kerja Sama dan Humas, Ahmad Zainuri, menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan salah satu persiapan Unsera dalam rencana pembelajaran tatap muka.

“Saat ini, training yang diadakan hanya untuk pegawai struktural, karena hampir dua tahun kami melaksanakan WFH. Maka, dalam rangka menjelang rencana pembelajaran tatap muka, kami persiapkan para pegawai struktural degan kegiatan training motivasi ini. Ke depannya, kami pun berencana akan melaksanakan training motivasi sejenis yang ditujukan bagi para dosen Unsera,” tuturnya.

Adapun dalam training tersebut, Coach Risman Nugraha mengatakan ada tiga hal yang akan memengaruhi performa, yaitu GKF (gerak, kata, dan fokus).

“Tiga hal ini penting untuk meningkatkan performa, yaitu motion is emotion atau gerak. Contohnya kita tersenyum, maka yang terjadi perasaan kita menjadi nyaman. Kedua yaitu kata. Percaya dengan kata atau omongan adalah doa, selalu memberikan afirmasi positif kepada diri kita atau orang lain akan meningkatkan kepercayaan diri dan hal positif yang terbangun dalam diri kita,” terangnya.

“Terakhir adalah fokus. Saat kita fokus maka kondisi kita akan sangat powerful. Apa yang kita fokuskan bisa jadi kenyataan. Jadi, mulai dari hari ini, praktikan dalam pekerjaan Anda, tersenyum dan menerima apa pun yang terjadi, meminta maaf dan memberikan afirmasi positif akan memulihkan energi positif dalam pekerjaan,” sambung Risman.

Editor: Redaksi

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button