Olahraga

20 Pemain Dibawa Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Asia Wanita 2022

biem.co Sobat biem, laga kualifikasi Piala Asia Wanita 2022 akan digelar di Tajikistan. Untuk menatap laga tersebut, Pelatih Timnas Wanita Indonesia, Rudy Eka Priyambada mengumumkan para pemain yang akan dibawanya.

Adapun jumlah pemain yang dibawa pada dua laga kualifikasi melawan Singapura tanggal 24 dan 27 September nanti adalah sebanyak 20 pemain.

“Sudah kurang lebih tiga pekan seleksi dan pemusatan latihan (TC) timnas wanita digelar. Tentu ada beberapa indikator penilaian selama TC, sebelum tim pelatih menentukan siapa yang bisa ikut di laga kualifikasi nanti,” kata coach Rudy.

“Para pemain sudah tampil maksimal dan kompetitif selama tiga pekan ini. Semoga skuat yang dibawa bisa menampilkan peforma terbaik mereka di Tajikistan nanti,” tambahnya.

Diketahui, seluruh pemain beserta ofisial akan bertolak ke Tajikistan pada hari ini Sabtu, 18 September 2021.

Skuad Garuda Pertiwi tergabung di grup C dan hanya melawan Singapura, setelah dua calon lawan yakni Korea Utara dan Irak memutuskan mundur dari kompetisi.

Berikut Daftar nama 20 pemain yang dibawa ke Tajikistan:

Nama

Posisi
Ade Mustikiana OktafianiMF
Baiq Amiatun ShalihahFW
Dewi Tia SafitriFW
FaniGK
FirandaFW
Helsya MaeisyarohMF
Insyafadya SalsabillahFW
NurhayatiMF
Octavianti Dwi NurmalitaMF
Rani MulyasariMF
Riri Junian NellaDF
Riska ApriliaGK
Sabrina Mutiata Firdaus WibowoMF
Safira Ika Putri KartiniDF
Shalika Aurelia ViandrisbaDF
Tia Darti SeptiawatiDF
Viny Silfianus SunaryoMF
Vivi Oktavia RiskiDF
Yolanda KrismonicaGK
Zahra MuzdalifahFW

Editor: Redaksi

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button