Kabar

PTM Lancar, Dindikbud Banten Targetkan Vaksinasi Capai 65 Persen

KOTA SERANG, biem.co — Proses pembelajaran tatap muka (PTM) di Provinsi Banten sudah berjalan selama satu minggu.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Provinsi Banten, Tabrani mengatakan, selama pembelajaran tatap muka berlangsung, para siswa dan guru tidak ada yang terpapar Covid-19.

“Kemarin evaluasi minggu pertama. Kantor Cabang Dinas Pendidikan saya minta laporannya. Berdasarkan laporan kepala sekolah, ada enggak kasus selama PTM? Kata KCD aman,” terangnya kepada awak media, Jumat (17/9/2021.

Apabila selama satu bulan PTM berlangsung tidak ada yang terpapar, maka pihaknya akan berencana menambah jumlah siswa yang ikut PTM.

“Kalau sebulan pelaksanaan aman, nanti saya akan lapor ke Ketua Satgas. Aman nih, PTM boleh nambah enggak nih persentasenya? Kalau kata dia (red: Satgas Covid-19) nambah, ya kita tambahin. Kalau kata dia enggak, kita enggak,” ujarnya.

Selain itu, Tabrani juga menargetkan capaian vaksinasi pada September 2021 bisa mencapai 65 persen.

“Di akhir September itu bisa sampai dengan 60 sampai 65 persen. Mudah-mudahan vaksinnya ada, mudah-mudahan bisa didorong untuk anak-anak 12 sampai 17 tahun,” pungkasnya. (ar)

Editor: Yulia

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button