Film & Musik

‘Sianida’ Episode 3: Pengacara untuk Jenny

biem.coSobat biem, serial Sianida telah menayangkan episode 3 di layanan streaming WeTV dan Iflix.

Dalam episode ini, publik mulai dihebohkan dengan penangkapan Jenny Maharani sebagai terduga pelaku pembunuhan Amelia di Irish Cafe. David yang tak terima dengan perlakuan Jenny terhadap istrinya membentak Jenny di hadapan para wartawan. Namun, sang kakak memintanya untuk tidak gegabah.

Penangkapan Jenny membuat sang ibu terkejut. Ia langsung bergegas mengambil penerbangan Bali ke Jakarta untuk menemui Jenny di penjara. Sahabat-sahabatnya, Laura dan Sari juga tidak terima Jenny ditangkap, padahal mereka berdua juga ada di lokasi kejadian.

Baik Laura ataupun Sari tidak bisa menemui Jenny lantaran masih dalam interogasi. Tetapi Jenny sendiri tidak mau bertemu dengan sang ibu, karena sebelumnya ia memang kabur ke Amerika karena ibunya tak bisa menerima perbedaan yang ada pada diri Jenny. Meski begitu, Sari meminta sang ibu untuk tinggal dengannya dan membantu Jenny bersama.

Di sisi lain, rupanya penangkapan Jenny berimbas pada kehidupan sosial Sari dan Laura. Mantan mertua Sari mendadak mengambil anaknya untuk dibawa karena tidak mau sang cucu diasuh oleh teman dari pembunuh. Begitu pula Laura, ada begitu banyak tulisan teman pembunuh di dinding rumahnya. Ia bahkan membentak semua tetangga yang membicarakannya.

Kemarahan itu juga membuat suami Laura bertindak tegas. Ia meminta Laura untuk sementara waktu menjauh dari apa pun yang berhubungan dengan Jenny. Namun dengan tegas, Laura menolak hal itu dan sebaliknya ia akan terus berjuang untuk membuktikan bahwa Jenny tidak bersalah.

Baca Juga: ‘Sianida’ Episode 1: Kopi Beracun Amelia

Baca Juga: ‘Sianida’ Episode 2: Jenny Ditangkap Polisi

Laura, Sari, dan ibu Jenny mulai menghubungi satu per satu pengacara, tetapi sayangnya setiap kantor menolak mereka dan tak ingin mengambil kasus seberat Jenny. Sampai akhirnya, mereka menemukan satu pengacara yang tinggal jauh bernama Hasan.

Sebenarnya, Hasan adalah sosok pengacara yang aneh dan tampak begajulan. Namun mereka tidak bisa apa-apa karena hanya Hasan yang mau menerima menjadi pengacara Jenny.

Sementara itu, Jenny merasa ada orang yang menjebaknya untuk dipenjara karena surat elektronik yang ia kirimkan pada Amelia telah diedit dan dimanipulasi. Kepada sang pengacara, Jenny memberikan satu nama yang diduga kuat telah membunuh Amelia. Siapakah ia?

Sianida episode 3 bisa ditonton selengkapnya di WeTV dan Iflix. (hh)

Editor: Redaksi

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button