biem.co – Penyanyi dan pencipta lagu, Tulus, baru saja merilis single terbarunya yang bertajuk Ingkar, Jumat (13/8/2021).
“Lagu baru, sudah bisa didengar sekarang,” tulis Tulus lewat akun Instagram @tulusm.
Lagu ini nampaknya bercerita tentang dua pasangan yang sudah berpisah, tapi masih belum bisa saling melupakan. Setiap kali membuka diri dengan yang baru, rasanya seperti mencurangi atau mengingkari sang mantan tersebut.
Adapun karya ini dirilis bersama dengan video Tulus menyanyikan langsung lagu Ingkar di depan sebuah instalasi seni. Berkolaborasi dengan Bandu Darmawan, seorang perupa multimedia.
“Kolaborasi yang luas, di tengah ruang gerak yang sedang sempit,” katanya.
Meski ruang gerak yang saat ini sedang sempit, tetapi hal itu tak membatasi luasnya ruang kolaborasi dalam penciptaan karya baru ini. Proses berkarya sepenuhnya beralih pada pemanfaatan teknologi.
Diketahui, September tahun ini, akan menjadi tahun ke-sepuluh perjalanan musik Tulus. Lagu ini juga menjadi tanda dimulainya proses Tulus menuju karya album kelima, setelah Tulus (2011), Gajah (2014), Monokrom (2016), dan album Langsung Dari Konser Monokrom Jakarta (Live) (2019). Sebuah marka dasawarsa perjalanan tersebut.
Saat ini lagu Ingkar milik Tulus sudah dapat didengarkan di berbagai toko musik digital. (hh)