Kabar

Isu Hewan Bisa Menularkan Covid-19 ke Manusia Dibantah Satgas

biem.co – Sejak awal pandemi Covid-19, beberapa negara telah melaporkan adanya infeksi Covid-19 pada hewan, termasuk satuan liar kepada Organisasi Kesehatan Hewan Dunia (OIE). Secara global, saat ini tercatat 500 kasus pada 10 spesies di 30 negara.

Kondisi ini membuat hoaks tentang hewan dapat menularkan Covid-19 ke manusia pun merebak. Namun, hal itu dibantah oleh Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19, Wiku Adisasmito.

“Penting untuk diketahui bahwa sejauh ini tidak ada bukti yang menunjukkan bahwa hewan yang terinfeksi Covid-19 dapat menularkan virus ke manusia,” ungkapnya dalam konferensi pers yang disiarkan di Youtube Sekretariat Presiden, Selasa (4/8/2021).

Oleh karena itu, ia mengimbau masyarakat pemilik hewan peliharaan untuk tidak panik dan selalu merawat serta memenuhi kesejahteraan hewan peliharaannya.

“Hindari kontak dengan hewan peliharaan ketika sedang terinfeksi Covid-19. Kurangi kontak hewan dengan orang yang belum divaksin, serta periksakan hewan peliharaan ke dokter hewan apabila menunjukkan gejala,” tuturnya. (hh)

Editor: Redaksi

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button