biem.co – Aktor Korea Kim Young Dae memutuskan untuk mundur dari drama KBS2, School 2021, yang akan tayang mendatang.
Dilansir dari Soompi, keputusan itu diambil karena Young Dae merasa jalannya drama tak sesuai kesepakatan yang dibahas sejak awal. Oleh karena itu, drama ini mencari aktor lain untuk menggantikannya dan mengambil peran sebagai Jung Young Joo.
Sebelumnya, pemain The Penthouse ini telah dikonfirmasi akan bergabung dengan Kim Yo Han di drama School seri kedelapan ini. Ia akan bermain sebagai Jung Young Joo, seorang siswa pindahan dengan cerita tersembunyi dan hubungan masa lalu dengan Gong Ki Joon yang diperankan Kim Yo Han.
Agensi Outer Korea pun telah mengonfirmasi kemunduran Kim Young Dae dari drama tersebut.
“Memang benar bahwa Kim Young Dae telah mengundurkan diri dari School 2021,” kata Outer Korea, dikutip Kamis (15/7/2021).
School 2021 sendiri akan bercerita tentang orang dewasa muda yang memilih jalur berbeda daripada hanya mempersiapkan ujian masuk perguruan tinggi.
Drama ini menggambarkan mimpi, persahabatan, kegembiraan, dan pertumbuhan para pemuda berusia 18 tahun yang berdiri di depan masa depan yang tidak pasti. School 2021 dijadwalkan tayang pada paruh kedua tahun ini. (hh)