Kabar

Dinilai Layak Maju di Pilgub 2024, Laskar Berkah Angkat Bicara

PANDEGLANG, biem.co — Meskipun Pemilihan Gubernur (Pilgub) Banten masih beberapa tahun, beberapa tokoh mulai didorong memanaskan mesin.

Kali ini, muncul hembusan aspirasi dari tokoh Laskar Berkah dari Banten Selatan turut angkat bicara soal figur terbaik yang layak memimpin Banten ke depan.

Salah seorang tokoh Laskar Berkah, Sofwan mengatakan, dari sekian nama-nama yang muncul, ada satu figur orang Banten yang visioner, berani dan akademik, karena figur tersebut bergelar doktor. Figur itu adalah Achmad Dimyati Natakusumah. Tokoh ini asli putra daerah Banten.

“Berbekal pengalaman politik dan pemerintahannya sangat teruji. Sebab suaminya Bupati Pandeglang Irna Narulita ini pernah menjabat dua periode Bupati Pandeglang,” ungkapnya, Jumat (18/6/2021). 

Selain itu, sosok Dimyati pernah tiga periode menjadi anggota DPR RI dan pernah menjadi Wakil Ketua MPR. Bahkan nama Dimyati juga tidak asing bagi warga Tangerang, Serang dan Pandeglang, termasuk Lebak. 

“Popularitas dan ketokohan sosok Dimyati dekat dan disukai masyarakat, karena Dimyati dekat dengan para alimil ulama. Secara kekuatan politik, Dimyati juga memiliki jaringan yang mengakar di masyarakat,” tuturnya.

Sejarah pernah mencatat, katanya, saat Dimyati mencalonkan anggota DPR RI periode kedua di Dapil Jakarta Barat pun menang. 

“Saya melihat sosok seperti itu dimiliki oleh Dimyati Natakusumah,” pungkasnya. (AT)

Editor: Yulia

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button