Kabar

Tinjau Vaksinasi di Puspemkot Tangerang, Ini Pesan Wapres

KOTA SERANG, biem.co — Wakil Presiden, KH Ma’ruf Amin didampingi Gubernur Banten, Wahidin Halim dan Wakil Gubernur Banten, Andika Hazrumy meninjau pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di Pusat Pemerintahan Kota (Puspemkot) Tangerang, di Jalan Satria-Sudirman Sukaasih, Selasa (15/6/2021).

Pelaksanaan vaksinasi Covid-19 ini menyasar warga lanjut usia (lansia), penyandang difabel, tenaga pendidik dan kependidikan, dan kelompok prioritas lainnya.

Dalam kesempatan itu, Wakil Presiden, KH Ma’ruf Amin berpesan agar masyarkat yang telah divaksin tetap menjaga protokol kesehatan (prokes).

“Hal itu supaya petugas menjalankan dengan baik pengawasannya. Kita harus saling mendukung, karena dampaknya juga sekarang sudah dirasakan,” katanya.

Dikatakan Ma’ruf Amin, pemerintah mendorong vaksinasi agar menjadi target secara nasional. Seperti dilaksanakan 1 juta vaksinasi dalam satu hari agar mengejar herd immunity dari 70 persen penduduk yang harus divaksin. Wapres juga berharap pelaksanaan vaksinasi ini tidak ada kendala.

“Pak Menteri sudah menyiapkan. Tidak boleh ada kendala, seperti vaksin, pendaftaran, ataupun vaksinator. Kalau bisa targetnya lebih karena dalam rangka percepatan,” tegasnya.

Wapres menambahkan, pemerintah juga harus bisa mengintervensi agar tidak terjadi peningkatan kasus Covid-19, seperti di India dan Malaysia.

“Karena dapat berdampak juga pada sisi sosial, ekonomi, dan Pendidikan,” pungkasnya.

Di samping itu, Pemprov Banten juga sebelumnya melaksanakan vaksinasi massal pada tanggal 15 Juni 2021 dengan peserta sebanyak 17.100 orang. Secara keseluruhan, rencana vaksinasi dalam satu minggu ke depan, yakni pada rentang waktu 14-20 Juni 2021 adalah sebanyak 68.069 peserta. (ar)

Editor: Yulia

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button