biem.co – Sobat biem pecinta film komedi romantis, ada satu film Korea terbaru yang bisa menjadi pilihan tontonan untuk bersantai. Film itu adalah Sweet & Sour garapan sutradara Kae Byeok Lee.
Film ini menceritakan kisah seorang pria bernama Jang Hyuk (Jang Ki Yong), yang ingin memiliki pekerjaan sekaligus cinta.
Sweet & Sour mengisahkan cinta segitiga dari pasangan ‘manis’ Jang Hyuk (Jang Ki Yong) dan Da Eun (Chae Soo Bin) yang hubungannya berubah menjadi masam dengan kehadiran Bo Yeong (Krystal) yang menawan.
Kisah dalam film terbaru Jang Ki Yong ini dimulai dengan momen lucu pertemuan antara Jang Hyuk dan Da Eun. Keduanya terkoyak oleh pekerjaan, dengan Da Eun bekerja tiga shift sebagai perawat dan Jang Hyuk memulai sebagai karyawan kontrak yang dikirim ke perusahaan besar.
Mereka berdua kemudian menjadi berjarak, dingin dan kasar satu sama lain. Sangat berbeda dari ketika hubungan mereka pertama kali dimulai.
Terlebih ketika Jang Hyuk bertemu Bo Young, rekan sesama karyawan kontrak. Hubungan cintanya dengan Da Eun pun menjadi lebih buruk. Belum lagi, kisah mereka dibumbui dengan plot twist yang mengejutkan di akhir cerita. Lantas, akan jadi seperti apa hubungan di antara ketiganya?
Film Sweet & Sour saat ini sudah tersedia di layanan streaming Netflix. (hh)