Kabar

Bank Sampah Digital dan PT NS BlueScope Kerja Sama Pemanfaatan Paper Sack

KOTA SERANG, biem.coBank Sampah Digital bekerja sama dengan PT NS BlueScope Indonesia menggelar acara bertajuk ‘Launching Pemanfaatan Paper Sack Menjadi Paper Bag dan Poly Bag’. Kegiatan tersebut bertempat di Aula Bank Sampah Digital, Minggu (6/6/2021).

Launching pemanfaatan paper sack ini digelar bertepatan dengan Hari Lingkungan Hidup Sedunia 2021. Dalam kerja sama tersebut, Bank Sampah Digital akan mengelola sampah paper sack dari PT NS BlueScope Indonesia untuk kemudian didaur ulang menjadi produk bernilai guna pakai.

“Kegiatan  ini bertujuan untuk mendukung gerakan mengurangi sampah plastik dalam penggunaan tas belanja sekali pakai,” ujar CEO Bank Sampah Digital, Iyadulloh kepada biem.co.

Sebagai bentuk keseriusan dalam berkolaborasi, PT NS BlueScope Indonesia menyerahkan satu unit mesin jahit yang dapat digunakan untuk pembuatan paper bag dan poly bag

“Selain bekerja sama dalam hal pengelolaan daur ulang, PT NS BlueScope Indonesia juga bekerja sama dalam program Sedekah Sampah, sebuah gerakan sosial yang dijalankan Bank Sampah Digital yang hasilnya disalurkan kepada anak yatim dan duafa,” terangnya.

Iyadulloh berharap agar kerja sama ini bisa terjalin dan bisa diikuti oleh perusahaan lainnya untuk dapat mengelola sampah mereka dengan bijak.

PT NS sendiri sangat mengapresiasi konsistensi BSD dalam menangani masalah persampahan. Pihaknya mendukung setiap langkah yang dilakukan oleh BSD.

“Ini merupakan kerja sama yang sangat luar biasa dalam mendukung sustainable lingkungan,” ujar Earl Manongga, Vice President Manufacturing & Cilegon Site Leader PT NS BlueScope Indonesia.

Dalam rangkaian acara itu pula dibagikan perlengkapan sekolah kepada 10 anak yatim. 

“Saya sangat mengapresiasi kerja sama ini, sampah yang tadinya tidak berguna, sekarang bisa dibuat menjadi barang baru yang bermanfaat dan saya senang banyak ibu-ibu yang sudah sadar sampah dan mau memilah sampah dari rumah. Semoga ke depannya semakin banyak lagi,” pungkasnya. (as)

Editor: Yulia

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button