LEBAK, biem.co — Jasad pelajar SMPN Cilograng yang hilang terseret ombak di Pantai Ciantir, Sawarna, Kecamatan Bayah, Lebak, akhirnya ditemukan dalam kondisi sudah tidak bernyawa.
Kasubsi Operasional Basarnas Banten, Heru Amir mengatakan bahwa jasad Nanda (14) ditemukan tewas pada Kamis (27/5/2021) sekira pukul 15.00 WIB.
“Alhamdulilah, tim SAR gabungan telah menemukan korban tenggelam atas nama Nanda (14) dalam keadaan meninggal dunia,” ucap Heru.
Ia menjelaskan, jasad pelajar asal Desa Cilograng itu ditemukan sekitar 500 meter arah barat dari titik lokasi terseret ombak. Setelah dievakuasi, jenazah Nanda kemudian dibawa ke rumah duka.
“Terima kasih kepada tim SAR gabungan dan potensi SAR yang telah melaksanakan operasi sehingga korban dapat ditemukan,” ujarnya.
Sebelumnya, Nanda bersama 8 orang temannya yang berasal dari SMPN Cilograng sedang berwisata ke Pantai Sawarna pada Selasa (25/5/2021). Sekitar 30 menit tiba di area pantai, para pelajar tersebut bermain di pinggir pantai. Namun, dua orang, yakni Unun dan Nanda mencoba berenang ke tengah. Nanda yang saat itu menyelamatkan Unun terseret ombak. (sd)