Teknologi

Pengguna Twitter, Kini Program Centang Biru Dibuka Lagi

biem.coSobat biem pengguna media sosial Twitter, ada kabar terbaru untuk kamu. Twitter kini kembali membuka program akun centang biru. Hal itu disampaikan pihaknya melalui cuitan, Jumat (21/5/2021).

“Simpan dan DM Anda, ada cara resmi baru untuk mengajukan lencana biru, yang akan diluncurkan selama beberapa minggu ke depan. Sekarang Anda dapat mengirimkan aplikasi untuk meminta verifikasi dalam aplikasi, langsung dari pengaturan akun Anda!” tulis akun @verified.

Diketahui, program akun centang biru ini untuk pertama kalinya dibuka kembali setelah dihentikan pada November 2017 lalu.

Nah, bagi pengguna yang ingin mengajukan akun centang biru, Sobat bisa masuk ke laman pengaturan akun. Di sana, akan ada opsi khusus. Selanjutnya, Sobat bisa menuliskan identitas resmi seperti KTP, alamat e-mail, dan situs yang terkonfirmasi.

Namun, Sobat harus pula memenuhi syarat lainnya, seperti sudah menjadi pengguna aktif Twitter minimal enam bulan. Akunnya juga harus autentik dan penting.

Twitter menyampaikan, ada enam jenis akun yang mendapatkan label verifikasi, di antaranya akun lembaga pemerintah, akun perusahaan, merek, dan organisasi non-profit, akun media, akun hiburan, akun olahraga, akun aktivis, penyelenggara dan individu berpengaruh lainnya.

Tak hanya itu, rupanya pihak Twitter juga akan menambahkan kategori akun ilmuwan, akademisi, dan juga para pemuka agama. Jika permintaanmu disetujui, Sobat akan bisa melihat ikon centang biru Twitter secara otomatis.

Dan bagi yang mendapatkan penolakan, jangan khawatir, karena kamu bisa mengajukan permohonan kembali 30 hari setelah menerima keputusan Twitter. (hh)

Editor: Redaksi

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button