Kabar

Pemuda Banjarsari Lebak Aksi Solidaritas Penggalangan Dana Korban Kebakaran

LEBAK, biem.co — Sejumlah pemuda dan mahasiswa Kecamatan Banjarsari yang tergabung dalam Pemuda Milenial Desa (PMD) beserta Ormas Ansor dan Gerakan Mahasiswa Banjarsari (Gemari) menggelar aksi solidaritas penggalangan dana yang berlokasi di Pasar Kerta, Jumat (5/3/2021).

“Penggalangan dana tersebut bertujuan untuk membantu meringankan beban para korban kebakaran yang berada di Kabupaten Lebak, tepatnya di dua kecamatan, yakni Kecamatan Cigemblong dan Kecamatan Banjarsari,” kata Rinaldy Agustian selaku Sekretaris PMD.

Rinaldy menjelaskan, sebelum melaksanakan penggalangan dana, pihaknya sudah melakukan peninjauan langsung ke lokasi kebakaran dan mengunjungi para korban.

“Kondisi korban saat ini sedang pemulihan dan masih kekurangan pakaian serta makanan. Dan untuk sementara, korban kebakaran tinggal dengan tetangganya, sambil menunggu bantuan dari masyarakat, pemerintah desa serta pemerintah kabupaten,” ujarnya.

Rinaldy berharap, Pemerintah Kabupaten Lebak segera meninjau dan turun langsung ke lokasi kebakaran, serta dapat membangun rumah singgah.

“Tentunya bantuan tersebut dapat meringankan beban para keluarga korban kebakaran yang ada di Desa Citangkil, Kecamatan cigemblong, maupun di Desa Cidahu, Kecamatan Banjarsari,” harapnya.  (sd)

Editor: Yulia

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button