Kabar

Warga Minta Jalan Sunan Kalijaga Lebak Segera Diperbaiki

LEBAK, biem.co — Pengguna jalan yang melintasi ruas Jalan Sunan Kalijaga, Kecamatan Rangkasbitung, merasa was-was jika melewati jalur tersebut. Pasalnya, jalan yang menjadi kewenangan Provinsi Banten itu kondisinya rusak dan berlubang, sehingga ada saja para pengendara motor yang mengalami kecelakaan di ruas jalan tersebut.

Nur Alam, salah satu pengendara yang melintas mengaku jika dirinya sering melewati ruas Jalan Sunan Kalijaga.

“Setiap hari saya melewati jalan ini (red: Sunan Kalijaga), dan kondisinya sangat mengkhawatirkan, apalagi di saat hujan jalan yang berlubang tertutup air, sehingga para pengendara tidak sadar jika ban motor masuk ke jalan yang berlubang hingga terjadi kecelakaan,” ujarnya, Jumat (29/1/2021).

Nur Alam meminta kepada dinas terkait, khususnya Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Banten untuk segera memperbaiki jalan tersebut agar tidak memakan korban jiwa.

Sementara itu, Kepala Seksi (Kasi) Pemeliharaan Jalan dan Jembatan Dinas PUPR Banten UPT wilayah Kabupaten Lebak, Ade Darma mengatakan, pihaknya akan segera memperbaiki ruas Jalan Sunan Kalijaga.

“Kita akan secepatnya melakukan perbaikan, karena saat ini musim hujan, jadi harus menunggu cuaca bagus agar pekerjaannya bagus dan maksimal,” ucapnya. (sandi)

Editor: Yulia

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button