Kabar

Distan Banten Tambah Realokasi Pupuk Bersubsidi

KOTA SERANG, biem.co – Dinas Pertanian (Distan) Provinsi Banten mendapatkan penambahan realokasi pupuk bersubsidi dari Kementerian Pertanian. Pupuk bersubsidi ini akan didistribusikan ke sejumlah daerah yang kuota elektronik rencana definitif kebutuhan kelompok (e-RDKK) sudah habis.

“Prioritas untuk Kabupaten Pandeglang, Kabupaten Lebak, Kota Cilegon, Kabupaten Tangerang,” kata Kepala Distan Banten, Agus M. Tauchid, seperti dikutip Antara, Selasa (1/12/2020).

Dengan begitu, dirinya memastikan tidak akan ada kelangkaan pupuk subsidi di musim tanam akhir tahun ini.

“Sesungguhnya bukan terjadi kelangkaan. Pupuknya ada sesuai dengan realokasi terakhir yang sesuai kebutuhan di tingkat lapangan,” ujarnya.

Ia mengatakan, ada beberapa kecamatan di kabupaten dan kota tersebut yang kuota e-RDKK-nya sudah habis. Menurutnya, meningkatnya kebutuhan pupuk subsidi di luar eRDKK awal tersebut disebabkan karena bertambahnya luasan tanam, mengingat curah hujan yang tinggi.

“Ini memang tidak terprediksi, sehingga tidak masuk di kuota kebutuhan sebelumnya, karena saat ini air banyak sehingga luasan tanam bertambah,” ungkapnya. (*)

Editor: Redaksi

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button