Kabar

Daftar 10 Universitas Pencetak CPNS 2019 Terbanyak

biem.coSobat biem, setelah melewati berbagai tahapan, hasil seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2019 diumumkan pada Jumat (30/10/2020) lalu.

Menurut data Badan Kepegawaian Negara (BKN) sebanyak 138.791 peserta CPNS 2019 dinyatakan lolos untuk mengisi total 150.371 formasi yang dibuka pemerintah.

Adapun jumlah peserta lulus tersebut mengisi 3.469 jabatan dosen, 55.039 jabatan guru, 27.457 tenaga kesehatan, dan 52.826 tenaga teknis.

Selain merilis data tersebut, BKN juga merilis daftar sepuluh universitas asal pelamar yang paling banyak lulus dalam seleksi CPNS 2019.

Berikut daftarnya:

NoNama UniversitasJumlah Pelamar Lolos
1Universitas Terbuka9.436 pelamar
2Universitas Gadjah Mada (UGM)3.452 pelamar
3Universitas Pendidikan Indonesia (UPI)3.318 pelamar
4Universitas Sebelas Maret (UNS)2.468 pelamar
5Universitas Negeri Semarang (Unnes)2.403 pelamar
6Universitas Negeri Yogyakarta (UNY)2.334 pelamar
7Universitas Diponegoro (Undip)2.017 pelamar
8Universitas Negeri Makassar (UNM)1.789 pelamar
9Universitas Sumatera Utara (USU)1.708 pelamar
10Universitas Sriwijaya (Unsri)1.630 pelamar

 

Editor: Redaksi

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button