Kabar

Pemkot Serang Tak Akan Tutup Wisata Jelang Libur Panjang Akhir Oktober 2020

KOTA SERANG, biem.co — Sobat biem, Pemerintah Pusat telah menetapkan tanggal 28 hingga 30 Oktober 2020 cuti bersama dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW.

Menyikapi akan adanya libur panjang, karena pada tanggal 31 Oktober 2020 hingga 01 November 2020 adalah hari Sabtu dan Minggu, Pemerintah Kota (Pemkot) Serang melalui Wali Kota Serang Syafrudin mengatakan tidak akan menutup seluruh tempat wisata yang ada di Kota Serang.

“Kami tidak akan menutup tempat-tempat wisata, akan tetapi membatasi,” ujarnya, Selasa (20/10/3)2020).

Untuk mengantisipasi adanya penumpukan di tempat wisata pada libur panjang pekan depan, Syafrudin memilih untuk melakukan pengetatan penjagaan diseluruh lokasi wisata di Kota Serang.

“Pengawasannya akan kami perketat baik dari TNI, Polri, Satpol-PP untuk bisa mengawasi tempat wisata sehingga tidak berjubel dan tidak melebihi kapasitas,” tutupnya. (Ajat)

Editor: Esih Yuliasari

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button