biem.co – Sobat biem, pelaksanaan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2019 yang dimulai sejak September lalu sudah selesai dilakukan.
Menurut rencana, pengumuman hasil seleksi akan dilaksanakan pada tanggal 30 Oktober 2020.
Deputi Bidang Mutasi Kepegawaian Badan Kepegawaian Negara (BKN), Aris Windiyanto mengatakan saat ini proses sedang dilakukan di setiap instansi.
Menurutnya, seluruh instansi pemerintah yang membuka seleksi CPNS sedang melakukan perhitungan penilaian dan verifikasi dari semua tes yang dilakukan.
“Setelah SKB selesai 12 Oktober kemarin secara keseluruhan, maka tim pengolah hasil BKN melakukan pengumpulan, pengolahan, atau pra pengolahan untuk keseluruhan instansi. Di sisi lain, masing-masing instansi juga melakukan perhitungan dan verifikasi hasil SKD sekaligus mengintegrasikan dengan SKB,” kata Aris, Kamis (15/10/2020).
Ia menjelaskan pihaknya juga akan melakukan rekonsiliasi dan harmonisasi perhitungan SKD dan SKB. Proses ini dilakukan dengan masing-masing instansi, sehingga diperoleh data yang sama.
“Nanti pada tanggal 19-23 Oktober, kita akan melakukan rekonsiliasi hasil untuk persiapan integrasi SKD-SKB, sehingga nantinya akan diperoleh data yang valid. Data yang sama antara instansi dan BKN. Ini untuk meminimalisir hal-hal yang tidak diinginkan,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Aris menjelaskan, pengolahan data paling akhir akan dilakukan tanggal 26-28 Oktober oleh BKN. Lalu, pengumuman hasil seleksi CPNS 2019 akan dilakukan pada 30 Oktober.
“Diharapkan pada tanggal 30 Oktober sudah dapat dilakukan pengumuman hasil seleksi CPNS 2019. Ini target yang kita kejar untuk pelaksanaan ataupun penyelesaian hasil seleksi CPNS 2019,” tandasnya.
For your information, usai pengumuman BKN juga memberikan masa sanggah mulai dari tanggal 31 Oktober hingga 3 November 2020. Setelah semua tahap selesai, proses pengangkatan CPNS yang lolos seleksi akan dilakukan pada tanggal 1 Desember 2020. (Eys)