Teknologi

Seri Realme X7 Segera Mengudara, Ini Bocoran Spesifikasinya

biem.coSobat biem, dua ponsel terbaru dari Realme akan dirilis 1 September 2020 mendatang. Kabarnya, Realme akan membawa seri Realme X7 dan X7 Pro untuk menambah jajaran terbaru dari keluarga Realme X.

Seperti dilaporkan GSM Arena, jajaran Realme X7 akan menampilkan layar Amoled dengan kecepatan 120Hz. Fitur ini jadi yang pertama bagi perusahaan sejak ponsel pintar 120Hz yang diluncurkan sebelumnya hadir dengan panel LCD.

Selain itu, pihaknya juga baru saja mengungkapkan lebih banyak tentang spesifikasi ponsel ini dalam poster yang diunggah di Weibo, Jumat (21/8/2020).

Dari informasi yang ada, nampaknya jdua ponsel tersebut menggunakan layar punch hole yang memiliki tingkat kecerahan hingga 1.200 nits dengan 4.096 level penyesuaian kecerahan otomatis.

(Foto: Weibo).

Spesifikasi lainnya juga dibocorkan di TENAA, di mana ponsel ini mengemas layar 6,55 inci dengan resolusi Full HD+. Dibalut dengan prosesor octa-core yang memiliki inti 2.6GHz, yang cocok dengan Dimensity 1.000+SoC.

Untuk Realme X7 Pro sendiri akan dibekali dengan sistem operasi Android 10, dengan RAM hingga 8GB dan penyimpanan internal hingga 256GB. Di bagian fotografi, akan ada total lima kamera. Kamera depan dibekali dengan kamera selfie 32MP, sementara di belakang, ada kamera utama sebesar 64MP yang digabungkan dengan satu unit 8MP dan dua unit 2MP.

Adapun soal baterai, ponsel pintar ini memuat daya sebanyak 4.500 mAh yang sudah mendukung fast charging alias daya pengisian yang cepat hingga 65W. Bagi Sobat biem yang penasaran dengan spesifikasi lengkap Realme X7 dan X7 Pro, tunggu perilisannya 1 September 2020 mendatang, ya. (hh)    

Editor: Redaksi

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button