Film & Musik

‘Indonesia Kita’, Suara Kebersamaan Antartick & Bogorian Voices

biem.coSobat biem, banyak cara yang bisa dilakukan untuk tetap produktif di masa pandemi yang masih berjalan ini. Sebagaimana banyak penyanyi dan musisi yang terus berkarya meski dilanda banyak kendala, Antartick juga mengambil celah serupa. Sebab mereka percaya bahwa selalu ada hikmah dalam setiap musibah. Alih-alih mengeluh, mereka bersinergi dengan para musisi asal Kota Hujan, Bogor, yang dinamai Bogorian Voices dengan melahirkan single Indonesia Kita.

Antartick melakukan kolaborasi bersama 17 vokalis, lho! Ada Rudi ‘Blues’Ariyanto (The B*k*ng), Ipey & Komo (19 Dua Puluh), Rila Utomo (Ambarila), Dewo (Saptarasa), Fiany (Mariposa), Rinjani Reza, Borie (Kraken), Mang Toke (As Known As), Ncung Suryana (The Partikelir), Mang Coim (Oncom Hideung, Deden (Peramu), Ahong (Mery Celeste), Si Koran (Jeans Roek), Nova (HLMN), Robby (My Beloved Enemy) dan Cinya (Airtunes).

Tentu saja, Bogor dipilih karena kota tersebut merupakan tempat lahirnya band Antartick!

Menyoal lagunya, Indonesia Kita diciptakan sang gitaris, Anang, yang berkisah tentang hal-hal yang ia lihat, dengar, dan rasakan dalam masa pandemi global sekarang ini. Bukan sekadar lagu, nih, Sobat biem, Indonesia Kita juga ternyata menjadi sebuah pergerakan kecil untuk menyuarakan kebersamaan dan bangkit dari keterpurukan yang diakibatkan Covid-19.

“Saatnya bangkit, kembali berkarya dan menggulirkan roda kehidupan. Karena hidup tidak bisa terus-menerus hanya dengan di rumah saja. Tentunya keselamatan dan kesehatan adalah faktor yang harus diprioritaskan,” tutur Anang, dalam keterangan yang diterima biem.co, Selasa (24/6/2020).

Bagi Antartick dan Bogorian Voices, single ini menjadi sebuah manifestasi konsep kebhinekaan lantaran semua penyanyi yang bergabung memiliki latar belakang musik yang berbeda, mulai dari rock, pop, folk, bahkan punk dan metal. Seperti dikatakan salah satunya, Helvi, karakter setiap vokalis memberi energi positif tersendiri pada keseluruhan lagu.

“Perbedaan tidak akan pernah menjadi penghalang untuk membangun bangsa. Bahkan merupakan sebuah keunikan dan kebersamaan yang hangat. Semoga lagu ini bisa menjadi penyemangat bagi siapapun di luar sana,” ungkapnya.

Wah, keren bukan? Bagi Sobat biem yang penasaran seperti apa lagunya, Indonesia Kita sudah bisa didengarkan di berbagai kanal musik digitan dan layanan streaming, lho. Yuk, tetap pancarkan energi positif di masa pandemi ini. Bangkit bersama dan dukung terus karya musik anak bangsa. (hh)

Editor: Redaksi

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button