Terkini

AOB Optimis ‘New Normal’ Jadi Angin Segar Bisnis Otomotif

KOTA SERANG, biem.co – Sobat biem, masa pandemi memang menjadi ancaman bagi para pelaku ekonomi, mulai pedagang, jasa dan yang lainnya. Bahkan dunia bisnis otomotif pun ikut merasakan ganasnya dampak Covid-19.

Namun dengan rencana diterapkannya ‘New Normal’ dianggap angin segar oleh Asosiasi Otomotif Banten (AOB). Pasalnya mereka bisa bernafas kembali dalam menjalankan bisnis otomotifnya.

“PSBB tentu berdampak besar, tetapi memasuki New Normal geliat bisnis otomotif mulai terlihat bagus, dan perkembangannya dihampir semua dealer juga sudah rata-rata positif. Kegiatan marketing sudh mulai digalakkan kembali. Kemudian SPK (Surat Pemesanan Kendaraan) di pekan ini pun naik di atas 50 persen dari sebelumnya,” ujar Ketua AOB Tubagus Samsul Maarif, saat ditemui redaksi biem usai melakukan sharing meeting bersama anggota AOB di Dapur Meneer, Kota Serang, Rabu (10/06/2020).

Lebih lanjut, pria yang biasa disapa Kang Iip ini, mengatakan dipertemuan pertama bersama anggota AOB di masa pandemi ini, menjadi ajang pemanasan dan berbagi semangat menjalankan bisnis.

“Intinya saya mengajak teman-teman untuk kembali bangkit mengangakt gairah bisnis otomotif di Banten. Dan mulai kembali menggelar event-event sebagai sarana promosi,” pungkasnya.

Yuk sobat biem, ikuti semangat teman-teman AOB. Jangan sampai terpuruk di masa pandemi ini. (iy)

Editor: Redaksi

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button