PANDEGLANG, biem.co – Duh yah, kasus positif Covid-19 di Kabupaten Pandeglang menambah. Sebelumnya diketahui ada 3 orang warga pandeglang yang terkonfirmasi positif, akan tetapi sobat biem, kini sudah bertambah menjadi 4 orang.
“Untuk kasus yang terkonfirmasi positif covid-19 di wilayah kita bertambah, yang kemarin kita mencatat ada 3 dan hari ini kita bertambah satu menjadi 4 kasus, yang terkonfirmasi ini berasal dari Kecamatan Majasari,” kata Jubir Tim Gugus Tugas, Dr Ahmad Sulaeman, Rabu (03/06/2020).
Sulaeman menjelaskan, penambahan tersebut ia ketahui saat Tim Gugus Tugas Kabupaten Pandeglang beberapa minggu yang lalu sempat melakukan pemeriksaan Swab di Kecamatan Majasari. Hal itu dilakukan karena diduga ada beberapa warga yang sempat kontak dengan orang yang diduga terinfeksi, hasil pemeriksaannya dikirim ke laboratorium Provinsi Banten, dan hasilnya baru keluar beberapa waktu yang lalu, yang menyatakan ada 4 orang yang terindikasi positif covid-19.
“Oleh karena itu bila kita melihat peta penyebaran covid-19 di kabupaten kita telah terjadi perubahan di mana Kecamatan Majasari telah masuk dalam zona merah,” terangnya.
Ia mengimbau agar masyarakat Kabupaten Pandeglang khususnya masyrakat Kecamatan Majasari agar tidak panik, karena Ia memastikan Tim Gugus Tugas akan terus memantau perkembangan selanjutnya dan direncanakan akan bergerak untuk mencari orang-orang yang sempat kontak dengan yang terkonfirmasi tersebut.
“Kami sampaikan agar masyrakat Pandeglang khususnya Kecamatan Majasarii agar tidak khawatir, kami akan terus memantau perkembangan dan bergerak mencari orang-orang yang sempat kontak langsung,” jelasnya.
Ia menuturka, bahwa dari 4 orang terkonfirmasi di Kecamatan Majasari 3 orang diantaranya telah berada di tempat asalnya masing-masing sehingga 3 orang yang terkonfirmasi positif ini datanya masuk ke data daerah asal mereka masing-masing, dan yang tersisa di Pandeglang hanya 1. Maka dari itu, data orang yang terkonfirmasi positif covid-19 di Pandeglang hanya bertambah satu, sehingga total semua orang yang terkonfirmasi positif di kabupaten ada 4 orang. 3 orang dianataranya berasal dari wilayah Kecamatan Carita dan 1 orang dari Kecamatan Majasari.
“Satu orang berasal dari Kabupaten Lebak, satu orang lagi berasal dari Kabupaten Serang, dan satu lagi dari Kota Serang,” kata Sulaeman.
Untuk mencegah penularan dan memotong mata rantai covid-19, Sulaeman meminta kepada masyrakat Kabupaten Pandeglang agar selalu mematuhi protokol kesehatan yang di anjurkan oleh pemerintah.
For your information, saat ini Tim Gugus Tugas mencatat jumlah ODP, PDP dan konfirmasi positif covid-19 telah mengalami perubahan, ada 953 ODP, dari sejumlah 953 tersebut yang telah dinyatakan selesai masa pemantauan adalah 926 dan sisanya yaitu 21 masih dalam proses pemantauan. Namun 6 orang dari ODP itu dinyatakan meninggal dunia.
Untuk yang PDP Tim Gugus Tugas mencatat sebanyak 32 orang, dari 32 PDP 17 diantaranya telah dinyatakan sembuh dan 5 orang masih dirawat, akan tetapi 10 orang PDP dinyatakan meninggal dunia. (sopian/red)