Olahraga

Pandemi Global Virus Corona, BWF Perpanjang Penangguhan Turnamen Hingga Juli 2020

biem.co – Masa penangguhan turnamen internasional badminton diperpanjang oleh Badminton World Federation (BWF) hingga Juli 2020.

Hal tersebut dilakukan menyusul pandemi global virus corona yang terus mengalami perkembangan, mulai dari peningkatan jumlah kasus, angka kematian, dan jumlah pasien sembuh.

Dilansir dari data real time yang dikumpulkan oleh John Hopkins University, jumlah kasus terinfeksi per Selasa (7/4/2020) siang adalah sebanyak 1,34 juta kasus.

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Adapun jumlah kasus kematian yang terjadi adalah 74.834. Sementara itu, 285.064 pasien telah dinyatakan sembuh.

Keputusan penangguhan itu diambil BWF setelah melakukan konsultasi tertutup serta mencapai konsesus dengan asosiasi anggota dan konfederasi masing-masing benua.

Dalam kesepakatan terkininya, BWF memastikan beberapa turnamen yang berada dalam lingkup BWF World Tour, BWF Tour, dan turnamen BWF lainnya pada bulan Mei, Juni, dan Juli, ditunda.

Salah satu yang terkena imbas dari perpanjangan masa penangguhan turnamen ini ialah Indonesia Open 2020.

Semula, turnamen BWF World Tour Super 1000 itu dijadwalkan berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, pada 16-21 Juni. Dengan demikian, peluang Indonesia Open 2020 digelar pada September kian besar.

Selain menangguhkan pelaksanaan turnamen demi mengedepankan keselamatan dan kesehatan, BWF juga telah membekukan peringkat dunia baik pada level senior maupun junior sampai pemberitahuan lebih lanjut.

Berikut daftar turnamen BWF yang mengalami penangguhan:

Grade 2 – Turnamen Internasional
NoTurnamenWaktu
1Australian Open 20202-7 Juni
2Thailand Open 20209-14 Juni
3Indonesia Open 202016-21 Juni
4Russian Open 20207-12 Juli
Grade 3, Junior, dan Turnamen para-badminton
1Denmark Challenge 20207-10 Mei
2Slovenia International 202013-16 Mei
3Latvia International 202028-31 Mei
4Vietnam International Challenge 20202-7 Juni
5Lithuanian International 20204-7 Juni
6Canada Para-badminton International 20209-14 Juni
7Russian International Junior White Nights 202025-28 Juni
8White Nights 20201-5 Juli

 

Editor: Redaksi

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button