biem.co – Penyanyi muda Julian Jacob baru saja merilis single terbarunya berjudul Fly Tango. Pembuatan single ini didasari dari hubungan kasih sayang antara Julian dan seluruh hewan peliharaannya.
Julian berkisah pernah memiliki seekor burung bernama Tango yang suatu hari terbang dan menghilang entah ke mana.
“Setelah melakukan pencarian berhari-hari tanpa hasil, akhirnya aku pasrah sehingga memutuskan untuk menulis lagu yang dedikasikan untuk Tango,” ungkap Julian Jacob, dalam keterangan yang diterima biem.co, Kamis (12/3/2020).
Dalam single ini, Julian bernyanyi dengan bahasa Inggris dimana isi liriknya menceritakan betapa ia sangat menyanyangi Tango. Ibarat sepasang kekasih yang memutuskan mengakhiri kisah asmaranya, Julian merasakan hal yang sama. Patah hati. Dan pada akhirnya, Tango berhasil kembali ke pangkuannya lagi.
Lewat single terbarunya ini, pria kelahiran Jakarta, 1 Juli 1994 ingin menggambarkan hubungan romantis antara manusia dan hewan peliharaannya yang masih terbilang amat jarang diungkap ke publik lewat sebuah lagu.
“Proses pengerjaan singlenya terbilang cukup singkat, duo Weird Dude berperan penting sebagai produser dan membuat aransemen yang gurih,” ujarnya.
Pemuda yang mengawali karier di dunia hiburan sebagai pemain sinetron ini pun berharap single Fly Tango bisa diterima oleh masyarakat Indonesia, khususnya untuk para remaja yang sedang ingin membangun kisah cintanya. (hh)