Kesehatan

Mata Sering Berkedut Pertanda Bahaya?

biem.co Kita mungkin kerap kali merasakan mata berkedut. Banyak mitos yang menyatakan jika mata berkedut sebelah kanan akan mendapatkan rezeki yang tak terduga. Jika mata kiri, maka seseorang merindukan kita. Namun, bagaimana kondisi mata berkedut dilihat dari sisi kesehatan dan cara mengatasinya? Berikut penuturannya.

Seperti yang dilansir dari nationalgeographic.grid.id, penyebab kedutan secara biologis belum diketahui secara pasti. Namun secara sederhana, dapat disebabkan oleh kebiasaan saat menjadi dewasa.

“Kurang tidur, sering menatap layar, banyak mengonsumsi kafein, dehidrasi, dan stress ialah penyebab mata berkedut,” tutur dokter mata dari Johns Hopkins University School of Medicine, Shameema Sikder,.

“Jika kedutan terjadi, ada sesuatu yang ‘macet’. Pada beberapa kasus, kedutan dapat dilihat oleh orang lain,” lanjutnya.

Menurut Rudrani Banik, dokter mata di Mount Sinai School of Medicine, yang telah mempelajari  mata berkedut pada15 pasien selama bertahun-tahun. Hasilnya, kedutan yang mereka alami rata-rata berlangsung selama tujuh tahun. Dan tak ada kasus yang mengganggu saraf mereka.

Kedutan bisa menjadi pertanda suatu bahaya. Menurut Sikder, jika otot wajah ikut berkedut disertai rasa sakit, segera datangi dokter. Bisa jadi ada sesuatu yang terjadi di saraf atau penyakit batang otak.

Sikder menyatakan bahwa cara mengatasi mata kedutan yaitu dengan cara istirahat setiap 20 menit saat berkecimpung dengan layar dan melakukan terapi sederhana.

“Pejamkan mata sesaat setiap 20 menit sekali, jika harus bekerja di depan layar. Tidur yang cukup, kurangi asupan kafein, serta rileks,” tuturnya.

Pada kasus yang parah, kedutan berlangsung lama dan sering, para pasien melakukan suntik botox, dan hal ini dibenarkan oleh Sikder. Dirinya menyatakan bahwa botox yang dapat menghalangi kontak antara saraf dan otot, berhasil menghilangkan kedutan. (rai)

Editor:

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button