biem.co – Penyanyi pendatang baru Antoni Sidjabat merilis single debut Song About You, Jumat (29/11/2019). Single pembuka dari albumnya yang akan segera lahir ini berbicara tentang seseorang yang mengagumi seorang lainnya, yang tanpa disadari telah mengubah hidup sang pengagum menjadi lebih baik.
Lirik yang termuat dan tempo lagu yang sedemikian cepat tak membuat Song About You menjadi lagu cinta biasa. Kalimat-kalimat dalam liriknya mewakili pesan untuk pendengar agar lebih mencintai diri sendiri.
“Pesan itu akan lebih jelas disampaikan dalam video klip lagu yang akan rilis tiga hari setelah audionya rilis,” ungkap Antoni, dalam keterangan yang diterima biem.co.
Lewat lagu ini, ia ingin memulai pesan untuk terlebih dahulu mencintai diri sendiri. Oleh karenanya, ia pun mengajak pengikutnya di sosial media untuk melakukan social experiment terhadap teman-teman mereka dengan memuji dan memperlihatkan reaksi orang itu saat dipuji.
“Tujuannya adalah untuk menunjukkan bahwa kebahagiaan bisa datang saat tahu kita memiliki sisi baik yang selama ini mungkin tidak kita sadari. Dari kebahagiaan itu bisa menghasilkan kebahagiaan lain untuk orang-orang yang ada di sekitarnya,” ungkap Antoni Sidjabat.
Meski baru menapaki karier di industri musik Indonesia, pria kelahiran 15 Oktober 1991 ini rupanya telah mempersiapkan materi mentah lagu-lagunya selama 10 tahun. Dari waktu yang ada, Antoni berhasil menyiapkan 10 lagu yang dirasa akan cocok menjadi album perdananya.
“10 lagu itu berkaitan satu sama lain yang pada akhirnya akan menuju pesan: cintai segala bumi dan isinya, termasuk manusia,” ujarnya.
Lagu Song About You sudah bisa dinikmati di seluruh platform music digital. (hh)