Kabar

Pemkot Lepas 64 Delegasi Ikuti Jambore Provinsi Banten

KOTA SERANG, biem.co – Pada kegiatan Jambore Provinsi Banten di Cikujang, Tanjung Lesung, Pandeglang. Kwartir Cabang (Kwarcab) Pramuka Kota Serang mengirimkan sebanyak 64 anggota. Para anggota pramuka yang mengikuti akan digembleng karakternya agar memiliki prilaku yang disiplin dan terampil.

“Karena sebenarnya pramuka adalah dasar-dasar pembelajaran dari seluruh kegiatan. Jadi diharapkan kedepan, anak-anak yang ikut pramuka dapat merubah perilaku, membentuk karakter, dan Jambore ini salah satu untuk merubah perilaku.” ujar Ketua Kwarcab Pramuka Kota Serang, Tb. Urip Henus Surawardhana usai melepas delegasi Jambore di Puspemkot Serang, Jumat (25/10/2019).

Dalam Jambore para anggota pramuka akan digembleng karakternya, melalui kegiatan yang disiplin di dalamnya.

“Perubahan perilaku yang kami maksud itu, misalkan anak-anak yang tadinya bangun pagi itu pukul  07.00, akhirnya bangun pukul 04.00 (subuh). Jadi solat subuhnya tidak ketinggalan. Ini karena didikan disiplin dari pramuka,” tuturnya.

Ia mengatakan, Jambore merupakan ajang bersuka cita dan kumpul silaturahmi antar anggota. Sehingga, diharapkan mereka juga dalam mengikuti agenda tersebut, dengan hati yang senang dan gembira.

“Jadi agenda jambore ini merupakan pesta bagi para anggota pramuka pada tingkatan penggalang. Jadi disana mereka saling mengenal, saling bersilaturahmi, antar sesama anggota pramuka yang ada di Provinsi banten,” ucapnya.

Sementara itu, Wakil Kepala Pembina Pramuka Dewasa (Wakabinawasa), Tb. Suherman, mengatakan bahwa Kwarcab Kota Serang mengirimkan sebanyak 64 delegasi pada Jambore ini.

“Perwakilan yang berangkat dari Kota Serang itu ada 32 putra dan 32 putri. Jadi totalnya itu ada sebanyak 64 orang delegasi yang dikirimkan,” tuturnya.

lanjut Suherman kegiatan yang akan dilakukan oleh anggota pramuka selama 6 hari ini akan berfokus pada pembentukan karakter melalui kegiatan seperti pentas seni.

“Nanti disana akan ada kegiatan pentas seni, keterampilan, forum diskusi, dan lain sebagainya,” pungkasnya. (iy)

Editor: Redaksi

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button