Kabar

1.373 Mahasiswa Unsera Ikuti P2STRATEGIK 2019

KOTA SERANG, biem.co — Sebanyak 1.373 mahasiswa baru dari berbagai jurusan antusias mengikuti Program Pengenalan Studi, Tata Tertib, dan Kegiatan Kampus (P2STRATEGIK) Universitas Serang Raya (Unsera) 2019 di Gedung Tiga Rachmatoellah Convention Hall Kampus Terpadu Unsera.

Kegiatan ini untuk mengenalkan mahasiswa baru lebih mendalam terkait segala informasi tentang kampus sebelum kegiatan perkuliahan dimulai.

P2STRATEGIK kali ini mengusung tema “Meneguhkan Nilai-nilai Kebangsaan, dari UNSERA untuk Indonesia”.

Ketua yayasan Mulya R Rachmatullah mengungkapkan, bahwasannya P2STRATEGIK ini merupakan migrasi dari perpeloncoan ke pendewasaan.

“Ternyata kepercayaan diri fresh graduate dimanapun tertekan, ketika keluar (keluar negeri) percaya dirinya kurang, karena percaya dirinya hanya didalam negeri. Maka dari itu P2STRATEGIK adalah bentuk pendewasaan, karena materi didalamnya merupakan betul-betul pengenalan kampus dan pembentukan karakter,” ujarnya usai membuka kegiatan P2STRATEGIK, Kamis (19/09/2019).

Sementara menurut Rektor Unsera, Hamdan mengatakan, P2STRATEGIK kali ini berbeda, karena para mahasiswa baru disapa sebagai Jawara Muda.

“Anak muda kali ini kan senang dengan kata jawara. Nama jawara dalam hal ini yaitu Unsera ini membentuk jawara otak bukan jawara otot, artinya mahasiswa yang mampu memecahkan masalah sosial yang ada dimasyarakat, dengan memiliki pengetahuan nasionalisme, patriotisme, semangat bela negara dan cinta tanah air demi menjaga kedaulatan bangsa,” ucapnya.

Sebagai informasi, pelaksanaan P2STRATEGIK dilaksanakan selama 3 hari.

Hari Pertama merupakan Kegiatan Ke- Unsera-an, hari kedua adalah pengenalan Fakultas yang ada di UNSERA dan Hari ketiga, pengenalan kegiatan Organisasi Mahasiswa (Ormawa). (iy)

Editor: Redaksi

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button