Olahraga

Petaka di Menit Akhir Buat Timnas Indonesia Kalah dari Malaysia di GBK

biem.co — Timnas Indonesia harus mengakui keunggulan Malaysia dengan skor 2-3 pada laga perdana grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (5/9/2019) malam.

Dua gol timnas Indonesia dicetak oleh Alberto Goncalves dan sementara dua gol Harimau Malaya dicetak oleh Mohamadou Sumareh dan satu gol diciptakan Muhammad Syafiq Ahmad.

Memegang sepak mula, Indonesia langsung berusaha mengambil inisiatif penyerangan.

Pertandingan baru berjalan 3′ menit, Indonesia mendapatkan peluang emas setelah sukses menembus kotak penalti. Sayang umpan yang ia berikan berhasil ditangkap oleh kiper Mohd Farizal Marlias.

Indonesia terus menerus membombardir kini pertahanan Malaysia, hingga akhirnya membuahkan hasil di menit 11′.

Alberto Goncalves berhasil memecah kebuntuan untuk timnas Indonesia setelah ia berhasil menendang bola melewati sela-sela kaki kiper ke gawang selepas menerima umpan cerdik dari Saddil Ramdani. 1-0 Indonesia memimpin.

Unggul satu gol, membuat para pemain Indonesia tampil percaya diri. Mereka terlihat bermain lebih agresif. Sementara para pemain Malaysia terlihat kerepotan dalam membendung pergerakan Andik Vermansyah dan kawan-kawan.

Petaka terjadi untuk timnas Indonesia di menit 37′. Kelengahan yang terjadi lini pertahanan berhasil dimanfaatkan oleh pemain pengganti Malaysia yang baru bermain satu menit, Mohamadou Sumareh untuk mencetak gol. 1-1 skor sama imbang.

Dua menit berselang, Indonesia dengan cepat berhasil membalas gol. Lagi-lagi melalui Beto setelah menerima umpan dari Andik. 2-1 Indonesia kembali unggul.

Kedua kesebelasan terus silih berganti melakukan penyerangan, namun tidak ada gol tercipta hingga wasit meniup peluit panjang berakhir babak pertama.

Di babak kedua, pertandingan baru berjalan 1 menit, Indonesia langsung mendapatkan peluang emas setelah Stefano Lilipaly berhasil mengecoh dua pemain belakang Malaysia di lini pertahanan. Sayang sepakannya tipis menuju sisi kiri gawang.

Dua menit kemudian, giliran Beto yang mendapatkan peluang untuk menambah gol. Tetapi tendangannya masih dapat diantisipasi oleh lini pertahanan Harimau Malaya.

Memasuki pertengahan babak kedua, Malaysia mengambil alih ball possesion untuk dapat membobol gawang yang dijaga oleh kiper Andritany dan menyamakan kedudukan.

Beberapa peluang emas didapatkan oleh Muhammad Safawi Rasyid dan kawan-kawan. Tetapi belum dapat menjebol gawang.

Serangan terus menerus yang dilakukan oleh timnas Malaysia akhirnya berbuah hasil. Muhammad Syafiq Ahmad sukses mencetak gol dimenit 66′ melalui sundulan setelah memanfaatkan kemelut yang terjadi di lini pertahanan Indonesia. 2-2 skor kembali imbang.

Pada menit 72′ pertandingan dihentikan oleh wasit setelah terjadi insiden bom asap yang dilemparkan oleh suporter Indonesia pada suporter Malaysia. Sesudah dianggap aman, laga kemudian dilanjutkan kembali.

Di 20 menit akhir pertandingan, stamina pemain Indonesia terlihat menurun. Sementara Malaysia terus menerus membombardir pertahanan. Hingga akhirnya petaka di menit akhir pertandingan, terjadi untuk Indonesia setelah Sumareh berhasil mencetak gol ke gawang. Skor 2-3 untuk keunggulan Malaysia menutup pertandingan antar dua tim dengan rivalitas tinggi tersebut.

Berikut susunan pemain kedua kesebelasan:

Timnas Indonesia: Andritany Ardhiyasa; Yustinus Pae, Manahati Lestusen, Ricky Fajrin, Hansamu Yama Pranata; Saddil Ramdani, Evan Dimas Darmono, Stefano Lilipaly, Andik Vermansah, Zulfiandi; Alberto Goncalves.

Pelatih: Simon McMenemy

Timnas Malaysia: Mohd Farizal Marlias; Matthew Davies, Shahrul Mohd Saad, Adam Nor Azlin, Corbin Ong Lawrence; Brendan Gan, Muhamad Nor Azam, Muhammad Safawi Rasid, Muhammad Hadin Azman (Mohamadou Sumareh); Norshahrul Idlan Talaha, Muhammad Syafiq Ahmad.

Pelatih: Tan Cheng Hoe

Editor: Irwan Yusdiansyah

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button