Peluang

Ayo Generasi Milenial Ikuti Festival Literasi Zakat dan Wakaf 2019!

biem.coFestival Literasi Zakat dan Wakaf 2019 adalah serangkaian acara yang digagas oleh Direktorat Pemberdayaan Zakat dan Wakaf Ditjen Bimas Islam Kementerian Agama RI yang bertujuan untuk menggerakkan masyarakat dalam menghasilkan karya, baik berupa tulisan maupun visual, di bidang pemberdayaan zakat dan wakaf.

Sesuai yang tertulis di laman resmi literasi zakat wakaf  Kemenag, terdapat 5 kegiatan besar yang akan dilaksanakan dan 3 diantaranya adalah perlombaan yang diperuntukan bagi generasi milenial dan juga umum.

Pertama dimulai dengan lomba esai untuk para mahasiswa yang lombanya telah berlangsung dari 29 Juli – 31 Agustus. Satu grup terdiri dari 2-3 peserta dan membuat esai dengan tema “Meningkatkan Profesionalitas Nazhir dan Amil untuk Memaksimalkan Harta Benda dan Wakaf dan Manfaat Zakat”. Untuk info lebih lanjut, sobat biem bisa membaca buku panduan yang bisa diunduh di bawah ini.

Selanjutnya, ada pula Kompetisi Video Animasi dengan tema “Literasi Zakat Wakaf”. Lomba ini berlangsung dari 20 Agustus 2019 hingga 20 Oktober 2019, dengan total hadiah 51 juta rupiah. Durasi video maksimal 60 detik dan 200 MB. Salah satu juri dari dunia selebriti di lomba ini, ada Chiki Fawzi. Info lengkapnya, sobat biem bisa mengunjungi laman berikut ini:

Lomba Ketiga ada Kompetisi Blog dengan total hadiah sebanyak 30 juta rupiah. Tema blog yaitu “Zakat Wakaf Membangun Umat Memajukan Bangsa.” Periode lomba dari 20 Agustus – 20 Oktober 2019. Tulisan minimal 700 kata. Informasi selanjutnya klik laman ini.

Tak hanya lomba, juga akan digelar seminar sehari “Zakat Wakaf Goes to Campus” yang mana tahun ini bekerja sama dan berlangsung di UIN Syarif Hidayatullah pada 2 Oktober 2019.

Acara akhir ialah malam puncak penganugerahan yang diselenggarakan pada 6 November 2019. Pada acara ini pihak panitia akan mengumumkan para pemenang setiap lomba juga berencana menggelar talk show dengan para perintis zakat dan wakaf.

Bagi sobat biem.co yang masih bingung, dapat mengunjungi media sosial resmi literasi zakat wakaf, di twitter @ZakatWakafToday, instagram @literasizakatwakaf, facebook: Literasi Zakat Wakaf, email [email protected] atau laman resmi http://literasizakatwakaf.kemenag.go.id/. Good luck! (rai)

Editor:

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button