KOTA SERANG, biem.co — Universitas Banten Jaya (Unbaja) menggelar acara pelantikan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), yang dihelat di auditorium Unbaja kampus 1 jalan ciwaru tersebut mengusung tema Rekonstruksi Nilai Juang Untuk Mempertegas Peran dan Fungsi Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Banten Jaya, Rabu (31/07/2019).
Pelantikan ini menjadi awal yang baru bagi kepengurusan BEM periode 2019 dengan Presiden Mahasiswa yaitu Alvi Rizky Amanda dan Wakil Presiden Mahasiswa Najdi Al-Khatami.
Alvi mengatakan BEM harus menjadi wadah bagi mahasiswa untuk menuangkan segala aspirasi.
“BEM nantinya harus bisa menjadi wadah lahirnya insan-insan yang memiliki intelektulaitas yang baik untuk menjadikan mahasiswa yang sadar akan peran dan fungsinya yang sudah tercantum dalam tri darma perguruan tinggi,” ungkapnya.
Sementara Wakil Rektor Unbaja, Sutanto mengatakan dalam sambutannya, mahasiswa yang masuk di organisasi intra kampus, seperti BEM bukan lagi mahasiswa biasa.
“Selamat untuk semua personel yang sudah bersedia dilantik. Kurang lebih, sekarang bukan lagi menjadi mahasiswa biasa, karena harus berorganisasi, namun tetap harus utamakan belajar, jangan kecewakan orangtua yang telah mengirim untuk belajar di unbaja,” pungkasnya. (S)