biem.co – Pasangan ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow menjadi wakil kedua dari tuan rumah yang melaju ke perempat final Indonesia Open 2019 setelah Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Pasangan ganda campuran yang baru bermain bersama pada awal tahun ini, tepatnya setelah Liliyana pensiun, berhasil menekuk ganda Thailand, Nipitphon Phuangphuapet/Savitree Amitrapai dengan skor 21-14, 21-18.
Permainan begitu cepat dan agresif diperlihatkan oleh ganda campuran Indonesia. Tontowi/Winny dengan cepat meraup poin demi poin. Saat interval, ganda Indonesia itu sudah unggul jauh 11-4.
Setelah interval Tontowi/Winny sama sekali tidak mengendurkan serangan. Gim pertama mereka menangi mudah dengan skor 21-14.
Pada gim kedua, Phuangphuapet/Amitrapai berusaha memberikan perlawanan yang membuat permainan berjalan begitu ketat.
Kedua pasangan terus kejar-kejaran poin bahkan sempat sama pada skor 14-14 dan 17-17. Setelah itu pasangan Indonesia berusaha bermain lebih tenang hingga kemudian memenangi pertandingan dengan skor 21-18 untuk memastikan langkah mereka ke perempat final. (Eys)