REPUBLIK CEKO, biem.co – Rapai Geleng asal Aceh, tampil pada Perlombaan Internasional Folklore Festival – Czech Fairy Tale 2019 yang dilangsungkan di Klatovy, sebuah kota di Wilayah Plzen, Republik Ceko, 12 Juli 2019 pukul 19.00 waktu setempat.
Selain Rapai Geleng, perlombaan yang dilaksanakan dari tanggal 11 hingga 14 Juli 2019 tersebut nantinya juga akan menampilkan tarian Ratoh Jaroe.
Kepala Badan Penghubung Pemerintah Aceh (BPPA), Almuniza Kamal mengatakan, perlombaan tersebut diikuti oleh anak-anak dari SMA Islam Al Azhar, Bumi Serpong Damai (BSD), Tangerang Selatan.
“Kita patut bangga bahwa anak-anak SMA di BSD lewat Yayasan Muslim Bumi Serpong Damai, membawa tarian Aceh dalam perhelatan lomba Internasional Folkrore Festival – Czech Fairy Tale 2019 tersebut. Anak-anak ini dilatih oleh staf BPPA, Muhammad Taufik,” ujar Almuniza Kamal, 12 Juli 2019.
Almuniza mengatakan, undangan misi kebudayaan itu biayanya sepenuhnya ditanggung oleh Yayasan Muslim Bumi Serpong Damai. Sedangkan BPPA, lanjutnya, hanya memberikan izin keberangkatan kepada Muhammad Taufik, pelatih yang mengiring dan mendampingi tim misi kebudayaan tersebut.
“Kita doakan lomba tersebut berjalan lancar dan tim misi kebudayaan mendapatkan juara dalam perlombaan tersebut. Dengan begitu, nama Indonesia, khususnya Aceh harum dimata dunia,” jelas dia.
Internasional Folklore Festival – Czech Fairy Tale 2019 menghadirkan berbagai penampilan tari-tarian yang diangkat dari cerita rakyat seperti tarian klasik, tarian rakyat (termasuk tarian etnis dan sejarah), gaya tari rakyat, tari vaudeville, tari vaudeville-olahraga, garis modern, dansa ballroom dan sebagainya. (red)