Teknologi

AyoTernak, Solusi Investasi Pertanian Aman di Banten

PANDEGLANG, biem.co — Berbicara soal investasi, potensi ekonomi dalam bidang peternakan terbilang cukup besar, khususnya di Provinsi Banten. Akan tetapi, hal tesebut belum teroptimalkan secara maksimal. Salah satu yang menjadi kendala adalah modal.

Masyarakat harus memutar otak untuk mencari cara lain agar bisa bertahan dalam kondisi krisis. Padahal jika ditelaah, investasi di bidang peternakan memiliki prospek yang baik.

Tidak hanya soal investasi, data BPS di tahun 2018 menyatakan kebutuhan daging ternak terus meningkat namun tidak berbanding lurus dengan jumlah produksi. Daging lokal hanya dapat meng-cover 60,9 persen kebutuhan nasional.

Melihat kondisi tersebut, Muhammad Ali Akbar selaku Alumni Fakutas Pertanian Universitas Padjadjaran 2011 menggagas konsep sosial dan spiritual amal jariyah dengan menggunakan pendekatan bisnis di sektor pertanian, peternakan, dan perikanan.

Sempat malang melintang mencoba membangun usaha sejak masih duduk di bangku kuliah, akhirnya pilihannya jatuh kembali kepada bidang yang melekat dalam gelar akademisnya, S.P (red: Sarjana Pertanian).

Aksi sosial yang mampu bersinergi dengan bussiness plan komersil merupakan tantangan untuknya agar menyukseskan visi misi platform yang sedang dibangunnya ini, AyoTernak.com.

AyoTernak.com merupakan fintech investasi di bidang pangan yang dimana memfasilitasi masyarakat untuk berinvestasi dengan return profit yang masuk akal dan keamanan yang terjamin. Serta membantu penyediaan modal bagi para peternak lokal.

AyoTernak.com mengajak masyarakat mampu untuk membantu permodalan kepala peternak di Provinsi Banten dengan skema bagi hasil. Masyarakat bisa berinvestasi mulai dari Rp50 ribu/slot untuk program budidaya ternak.

Hewan ternak kemudian dipanen selama empat bulan sekali. Terakhir, secara berkala akan ada masa panen profit margin yang langsung dibagikan kepada pihak investor.

Output dari investasi peternakan ini juga digunakan untuk kebutuhan hotel restoran dan kafe (horeka), aqiqah, serta kurban.

Kali ini, AyoTernak.com bermitra dengan Jawara Farm. Jawara Farm merupakan perusahaan ternak yang kredibel. Perusahaan Nur Agis Aulia yakni Pelopor Peternak Muda Indonesia, Owner Jawara Farm, Nominator Kick Andy Young Heroes 2016, CNN Heroes 2017 ini, selama 5 tahun terakhir sudah amanah dalam mengelola dana yang diinvestasikan kepada mereka, disisi lain juga fokus dalam duplikasi dan regenerasi petani peternak muda di daerahnya, Serang, Banten.

Bersama AyoTernak.com, masyarakat bisa memberi dan menerima dampak positif secara makro dan mikro. Secara makro, masyarakat membantu pemenuhan kebutuhan daging nasional.

Secara mikro, masyarakat juga berkontribusi pada pemerataan ekonomi, juga mendapatkan keuntungan yang memuaskan dari investasi yang ditanam bersama AyoTernak.com.

AyoTernak.com juga mengajar masyarakat berkontribusi untuk mendukung secara langsung maupun tidak langsung dalam kampanye menghilangkan kelaparan dunia dengan swasembada pangan Indonesia. (FS).

Editor: Yulia

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button