Terkini

Kominfo Raih WTP Tiga Tahun Berturut-turut dari BPK

JAKARTA, biem.co – Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) kembali raih predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK). Peraihan tersebut menjadikan Kominfo mendapatkan predikat WTP selama tiga tahun berturut-turut.

Menteri Kominfo Rudiantara pun mengungkapkan rasa syukurnya atas prestasi yang diraih lembaga yang dipimpinnya itu.

Menurut Menteri Kominfo, sebagai lembaga penyelenggara negara, mendapatkan predikat WTP dari penilaian Laporan Keuangan bukan merupakan suatu prestasi, namun sudah menjadi kewajiban.

“WTP itu menjadi kewajiban, menjadi prerequisite untuk menjadi penyelenggara yang baik,” kata Menteri Rudiantara, dalam keterangan resmi yang dipublikasikan Kominfo, baru-baru ini.

Namun, ia pun mengakui bahwa apa yang dicapai Kominfo saat ini merupakan hasil proses panjang. Butuh perjuangan untuk mengubah predikat Disclaimer menjadi WTP.

“Pada awal-awalnya, saya sendiri waktu masuk di Kementerian Kominfo predikatnya Disclaimer, naik jadi WDP, dan akhirnya WTP tiga kali berturut-turut,” tuturnya.

Menteri Kominfo mengapresiasi BPK yang telah menjalin kerja sama yang baik dengan kementerian dan lembaga dengan selalu memberikan bimbingan untuk menyelesaikan berbagai permasalahan.

Dalam pemeriksaan, BPK menekankan pentingnya Tindak Lanjut atas Hasil Pemeriksaan. Sebagaimana diketahui, Kominfo tercatat sebagai kementerian pertama dengan tindak lanjut tertinggi di atas 40 persen. (hh)

Editor: Redaksi

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button