Film & Musik

Viu Tayangkan 17 Film Pendek Karya Pelajar Indonesia di 17 Negara

biem.co – Viu, layanan streaming hiburan terkemuka, mengumumkan penayangan secara global 17 film pendek karya pelajar peserta program Viu Shorts! di 17 kota di Indonesia, Rabu (22/05/2019).

Melalui kolaborasi BEKRAF, Institut Kesenian Jakarta, Badan Perfilman Indonesia, Komisi Film Daerah, pemerintah daerah ke-17 kota, sineas profesional, komunitas film lokal, dan sekolah-sekolah menengah di 17 kota, Viu menunjukkan investasinya di ekosistem industri kreatif Indonesia, dengan tujuan jangka panjang untuk terus menghasilkan dan membawa karya-karya lokal ke panggung global.

Seperti diketahui, Indonesia dengan kekayaan warisan budaya memiliki jutaan cerita, mitos, dan kepercayaan lokal. Untuk itu, tahun ini, Viu Shorts! mengambil tema ‘Mitos’.

Para pelajar di masing-masing kota berhasil menerjemahkan cerita-cerita mitos ini ke dalam bentuk karya film pendek dengan berbagai genre, diantaranya horor, drama, drama romantic, hingga drama komedi.

Berikut 17 film pendek terpilih:

  1. Mitos Purbalingga: Nyawur
  2. Mitos Cilegon: Kelangkahan
  3. Mitos Bojonegoro: Abu Ajaib
  4. Mitos Siak: Kue Khasidah
  5. Mitos Kupang: Tiga Batu
  6. Mitos Maumere: Miu Mai
  7. Mitos Makassar: Patongko Siri
  8. Mitos Manado: Bakera
  9. Mitos Tanjung Pinang: Sandiwara Senja
  10. Mitos Batam: Mutiara Saka
  11. Mitos Banyuwangi: Gala-gala Guna
  12. Mitos Labuan Bajo: Meong
  13. Mitos Padang: Ikan Larangan
  14. Mitos Banda Aceh: Replika Cerita Pulo
  15. Mitos Samarinda: Merian Etam
  16. Mitos Banjarmasin: Kalambu
  17. Mitos Singkawang: 4 Angka

Seluruh film pendek Viu Original ini akan ditayangkan di 17 negara dimana Viu berada, lengkap dengan teks terjemahan dalam Bahasa Inggris, Cina, Vietnam, Thailand, Melayu, dan juga sulih suara dalam Bahasa Arab.

Viu Country Head Indonesia, Varun Mehta mengatakan, kreativitas sumber daya anak-anak muda di Indonesia merupakan sumber daya yang luar biasa. Keyakinan tersebut dirasakan Varun semakin kuat setelah pihaknya melakukan perjalanan mengadakan program Viu Shorts! di 17 kota di seluruh Indonesia.

“Ke-17 film pendek sebagai hasil dari program Viu Shorts! ini tidak hanya kental dengan kearifan lokal, namun berhasil diproduksi dengan daya tarik internasional. Menjadi komitmen kami untuk terus berkolaborasi dengan anak-anak bangsa dalam memproduksi konten-konten lokal yang siap bersaing di pasar dunia. Talenta yang ditunjukkan para pelajar peserta program Viu Shorts! benar-benar membuat kami kagum, jauh di atas ekspektasi awal kami,” kata Varun, dalam keterangan resmi yang diterima biem.co.

Sementara itu, Kepala Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) Indonesia, Triawan Munaf menyebut bahwa industri kreatif adalah salah satu sektor dengan pertumbuhan tercepat di Indonesia. Kendati demikian, sebagai bagian dari inisiatif Filmpreneur, pihaknya bersama Viu telah melakukan nota kesepakatan untuk berkolaborasi dalam Viu Shorts! sejak Februari 2019 lalu.

“Sebuah program yang patut dirayakan sebagai bagian dari tonggak perjalanan berkembangnya industri ekonomi kreatif di Indonesia. Menjadi tugas kita bersama, para pelaku industri kreatif, untuk mengisi kesenjangan keterampilan kreatif yang saat ini ada di Indonesia dan untuk memastikan bahwa generasi muda terinspirasi untuk terus menjadi bagian dari generasi kreatif masa depan Indonesia,” ujarnya.

Diketahui, satu orang pemenang dari program Viu Shorts! ini akan menerima beasiswa penuh dari Viu untuk menikmati pendidikan di program sarjana atau pascasarjana sinematografi di Institut Kesenian Jakarta (IKJ).

Dalam kesempatan yang sama, satu orang pemenang tersebut juga akan mendapatkan pengalaman langsung di lapangan dengan bekerja secara professional sebagai Asisten Produser Eksekutif Viu Original Indonesia.

Adapun program Viu Shorts! ini telah berlangsung sejak September 2018 hingga Maret 2019 di Cilegon, Purbalingga, Bojonegoro, Siak Indrapura, Kupang, Maumere, Tanjung Pinang, Batam, Labuan Bajo, Banyuwangi, Makassar, Manado, Padang, DI Aceh, Banjarmasin, Samarinda, dan Singkawang.

Para pelajar peserta program Viu Shorts! menerima bimbingan langsung dari sineas professional Viu, komunitas film, dan pengajar IKJ, di bawah komando Dirmawan Hatta, seorang sutradara film, sebagai kepala mentor, dan Edo Sitanggang sebagai produser, yang juga salah satu penggagas ide program Viu Shorts! ini.

Seluruh 17 film pendek Viu Shorts! sudah tersedia secara eksklusif di aplikasi Viu dan website ww.viu.com sejak 21 Maret 2019. (hh)

Editor: Redaksi

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button