KOTA SERANG, biem.co – Taman Bacaan Masyarakat Paguyuban Pemuda Literasi Global (PPLG) menyelenggarakan roadshow bertajuk ‘Si Bolang Literasi’ di SDN Lopang Domba, Kota Serang, Sabtu (06/04/2019).
Acara ini dihadiri Ketua Forum TBM Kota Serang Masrur Alawi dan diramaikan para relawan TBM PPLG dengan berbagai kegiatan menarik. Kegiatan dimulai dengan membaca buku bersama yang dilakukan oleh relawan dan para siswa yang hadir.
Kemudian dilanjutkan dengan pembacaan dongeng berjudul ‘Lebah dan Si Kelelawar’, yang dipandu oleh salah satu relawan. Dongeng yang dibawakan dengan intonasi menarik dan pemaparan kreatif oleh relawan mengundang gelak tawa anak-anak.

Pemutaran film ‘Rara dan Nussa’ juga tak lepas dari perhatian para siswa. Film itu rupanya memberikan kesenangan bagi anak-anak karena tingkah laku Rara dan Nussa yang menghibur namun mendidik.
Kegiatan hari itu pun ditutup dengan ice breaking, pembagian doorprize dan cenderamata, serta foto bersama.
“Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat mewujudkan cita-cita TBM PPLG, yaitu mengabdi melalui literasi untuk mencerdaskan masyarakat. Implikasinya adalah usaha untuk menumbuhkan minat baca bagi anak-anak, terutama yang masih duduk di Sekolah Dasar. Suka karena terbiasa, kepedulian terhadap dunia literasi dan penanaman keseruan untuk menggeluti bidang literasi dapat dimulai sejak dini,” tutur Ketua TBM PPLG Marto Sujiro.
Dikatakan Marto, roadshow ‘Si Bolang Literasi’ ini merupakan program jangka menengah TBM PPLG dalam rangka menyambut milad ketiga yang akan digelar Sabtu (27/04/2019) mendatang.
“Sebelumnya, TBM PPLG juga telah melaksanakan roadshow di beberapa tempat. Alhamdulillah, kegiatan ini disambut antusiasme anak-anak dan juga mengundang berbagai manfaat bagi kajian literasi, baik untuk relawan maupun pihak yang terkait,” ujarnya. (hh)