biem.co – Falcon Pictures dan Starvision bakal segera menggarap film yang mengangkat kisah hidup ulama dan sastrawan Buya Hamka.
Vino G Bastian dipastikan akan mengambil peran tersebut. Sebagai pemeran Buya Hamka, ia merasa bersyukur bisa memerankan tokoh kharismatik tersebut.
“Alhamdulillah, mendapatkan kepercayaan untuk memerankan tokoh sebesar Buya Hamka. Bagi saya, ini adalah ujian yang luar biasa, sebagai aktor maupun manusia. Sebagai aktor, ini satu level baru lagi untuk menguji kemampuan saya. Dan sebagai manusia, ini seperti ujian sekaligus amanah untuk diri saya sendiri, agar bisa belajar dari pribadi dan akhlak Buya Hamka yang luar biasa,” ungkap Vino, dalam keterangan resmi tertulis yang diterima biem.co, Rabu (27/03/2019).
Sutradara film Buya Hamka, Fajar Bustomi, juga mengaku senang dapat kepercayaan untuk menggarap film ini.
“Senang sekali. Ini memang impian saya sejak lama membuat film tentang tokoh inspiratif sebesar Buya Hamka. Mohon doanya, agar semua proses syuting bisa berjalan dengan lancar,” harapnya.
Hadirnya film ini juga diharapkan Naila Fauzia, cucu Buya Hamka, bisa membuat kalangan remaja mengenal sosok kakeknya, serta mengambil sisi positif Buya Hamka dari film tersebut.
“Karena beliau yang mempelajari Islam sekaligus menelaah dengan aspek logika. Terlebih saat kondisi sekarang ya, banyak pelajaran dari seorang Buya yang bisa diambil dan digunakan untuk menghadapi kondisi saat ini,” ujar Naila. (hh)